Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi

P2M : CLIMATE CHANGE

P2M HIMSISFO 2019

“CLIMATE CHANGE”

Pada tanggal 4 agustus 2019, event pengabdian pada masyarakat(P2M)dengan temaClimate Change telah berhasil dilakukan oleh HIMSISFO yang berkolaborasi dengan sebuah komunitas yaitu Jakarta Eco Project. Sesuai dengan yang telah direncanakan, acara ini dilakukan pada saatCar Free Day(CFD) di kawasan Bundaran Hotel Indonesia.

Acara P2M ini dibuka dengan kegiatan campaign yang dilakukan oleh para panitia. Materi campaign yang disampaikan adalah dampak buruk dari penggunaan limbah plastik terhadap lingkungan dan menganggulangi permasalahan yang timbul akibat limbah plastik dengan cara mengurangi penggunaannya. Campaign ini bertujuan untuk mengajak seluruh kalangan mulai dari anak kecil, remaja-dewasa hingga orang tua untuk lebih perduli terhadap lingkungan sekitarnya, menjaga kebersihan dan mengurangi penggunaan plastik dalam bentuk apapun seperti kantong plastik dan botol plastik.

Setelah melakukan campaign, para panitia bertugas untuk mengajak beberapa pengunjung untuk menjadi peserta mini class yang telah disediakan dan diarahkan ke booth Climate Change. Target peserta mini class pun sama dengan target peserta saat melakukan campaign. Kegiatan yang dilakukan saat mini class adalah mengajarkan kepada para peserta bagaimana cara membuat ecobrick. Ecobrick sendiri tergolong sebagai sebuah kerajinan yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan furniture seperti tempat duduk, meja, pot bunga, bahkan ecobrick ini dapat dibuat menjadi rumah. Ecobrick adalah botol plastik yang diisi padat dengan limbah non-biological (kantong plastik, sterofoam, sedotan, dan lainnya) untuk membuat blok bangunan yang dapat digunakan kembali, biasanya berat ecobrick yang telah diisi limbah sekitar 180-200gram.

Setelah sesi mini class berakhir, acara dilanjutkan dengan bermain games bersama peserta lainnya yang berjumlah 3-5 orang. Games fill the bottle ini dimainkan dengan cara mengisi botol plastik yang kosong dengan limbah kantong plastik yang telah digunting oleh panitia, peserta harus mengisi dengan sebanyak-banyaknya dalam kurun waktu satu menit. Setelah peserta selesai mengisi botol plastik tersebut, panitia akan menimbangnya dan untuk peserta yang memiliki botol terberat akan dianggap menjadi pemenangnya. Pemenang akan diberi merchandise berupa botol tumblr yang telah disediakan oleh panitia, sedangkan untuk peserta yang belum berkesempatan memenangkan game ini juga diberikan merchandise berupa shopping bag. Merchandise yang telah diberikan oleh panitia bertujuan agar para peserta dapat mengurangi penggunaan plastik.

Untuk menutup acara P2M ini, ada sesi foto antara panitia dengan peserta mini class maupun dengan peserta games.

Dokumentasi :