AIESEC

Vote Your Voice

Beberapa hari yang lalu tepatnya pada 14-15 Maret 2022, AIESEC in Binus menyelenggarakan LLF dan LLM secara online guna merevisi beberapa peraturan yang akan berlaku pada masa keanggotaan AIESEC 2022.Tujuan dari LLF dan LLM pada dasarnya sama hanya saja yang berbeda adalah tata cara pelaksanaan.Pada saat LLF, staff AIESEC yang belum menjadi anggota secara resmi diperbolehkan untuk bertanya serta memberikan pendapat terhadap perubahan pasal-pasal yang dianggap perlu diganti di masa keanggotaan yang sekarang.Pada saat LLM, staff AIESEC yang belum maupun sudah menjadi anggota sudah tidak boleh mengubah pasal-pasal yang ingin direvisi atau dengan kata lain.LLM merupakan hasil finalisasi dari kesepakatan anggota organisasi AIESEC.

Tata cara pelaksanaan keduanya untuk LLF dan LLM juga sangat formal, loh! Misalnya, pada saat LLF dan LLM semua anggota akan dipanggil namanya atau roll call untuk memastikan bahwa anggota siap mengikuti rapat.Setelah itu, jika setengah ditambah satu orang dari anggota AIESEC hadir pada LLM da LLF maka, barulah bisa dimulai dibacakan pasal-pasal yang akan direvisi.Pada saat LLM juga, anggota yang memiliki full membership akan men-vote apakah mereka menyetujui revisi dari pasal tersebut atau tidak.Jika paling tidak setengah ditambah satu orang dari full membership setuju maka, pasal dianggap sah untuk diganti dan menjadi peraturan untuk AIESEC di masa keanggotaan tahun 2022.

Kirana Metta Mulya