AIESEC

First Generation Summit 2022

Sebagai bagian dari AIESEC in Indonesia, AIESEC in BINUS ikut berpartisipasi dalam First Generation Summit 2022 yang diadakan pada 5 – 6 Maret 2022. Event yang juga disingkat sebagai FGS tersebut merupakan wadah bagi para Local Committee Vice President (LCVP) dan Manager/Team Leader (MB/TL) di entitas AIESEC se-Indonesia untuk mendapatkan edu mengenai “pahlawan” yang mewakili Member Committee (MC) di tingkat nasional sebagai agen perubahan, awal yang baru, dan sebagai generasi 2022 yang akan mencapai visi AIESEC yaitu A2025.

FGS tahun ini dihadiri oleh 717 delegates yang berasal dari 26 Local Committee. AIESEC in BINUS sendiri mengirimkan 18 delegates diantaranya: Sharlene Natalia (LCVP FGL), Vania Natalie (LCVP TM), Arsy Nur Dinarti (LCVP EwA), Shannon Lyadi Wijaya (LCVP ER), Fathinatul Muthi’ah Yumna (Manager of Accounting), Nicholas Zefanya Iskandar (Manager of PC), Nina Friskila (Manager of BusDev), Steven Wijaya (Manager of Admin and Legality), Clara Chrestella (TL of TC and LND), Ida Ayu Alicia Dharma Putri (TL of TI), Fydianissa Fitri (TL of TE), Guntur Tanumanggala (TL of CX), Raisa Suharto (TL of QP), Evriel Amanda (TL of AFL Coor), Rishanda Khalishah Pratama (TL of MKT), Vivian Gabrielle (TL of NMO), dan Muhammad Alif Sofyansyah Putra (TL of PR).

First Generation Summit 2022 memungkinkan setiap badan kepemimpinan untuk memiliki pemahaman bersama bahwa kita semakin dekat menuju A2025 dan bagaimana kita menuju ke sana bersama sebagai Gen 2022 AIESEC di Indonesia. Value yang ditanamkan dalam event tersebut adalah: UNDERSTAND “I understand our current context, our goals, and what to do”, CONNECT “I know how to connect myself with my surrounding”, READY “I am ready to do my role and trigger others to act the same”, PRESENT “I am excited to be at this summit and I will be present”, ELEVATE “I will cultivate and elevate my personal quality”, STRIVE “I have the necessary striving mindset to achieve the goals”.

Pada hari pertama acara dibuka dengan Opening Plenary dan kemudian dilanjutkan oleh beberapa sesi seperti Lead the Crisis, GV&ECB Update, What Matters for 2022, The Cumulative Effect of Synergy, Task Delegation, Ethic Understanding, dan ditutup dengan Evening Plenary – Connect to Grow. Pada hari kedua acara dibuka dengan Morning Plenary – A Purposeful Year dan kemudain para delegates dikelompokkan berdasarkan functionalnya masing-masing di room Functional Session seperti: Gogetter bagi functional OGX, Adyawira bagi functional ICX, Naladhipa bagi functional EwA, Maestro/Rangers bagi functional MKT/ER, Naratama bagi functional TM, Parmadita bagi functional Finance, dan ditutup dengan Closing Plenary oleh Luthfi Ghazian Akbar selaku MCP AIESEC in Indonesia. (PR/Alif)

Muhammad Alif Sofyansyah Putra