Tiga Perusahaan Teratas di Indonesia yang Masuk ke Daftar Perusahaan Terbaik Dunia 2020 Versi Forbes

Indonesia memiliki jumlah perusahaan yang terus berkembang setiap tahunnya. Kinerja perusahaan yang baik tentu akan berhasil dan mendapatkan omset yang besar pula.Majalah Forbes telah merilis daftar yang berisikan sebanyak 2.000 perusahaan publik global terbesar di dunia tahun 2020 dan 6 di antaranya yang masuk dalam daftar tersebut merupakan perusahaan asal Indonesia lho. Forbes menggunakan sejumlah indikator, yaitu sales, profit, aset, dan market value. Semua indikator kinerja perusahaan yang digunakan berdasarkan data kuartal I 2020. Tentunya karena adanya pandemi Covid-19 menyebabkan beberapa perusahan yang mengalami degradasi, sehingga mayoritas perusahaan yang bisa bertahan dan bahkan berkembang yaitu perusahaan di bidang pebankan, telekomunikasi, dan kesehatan. Kira-kira tiga  perusahaan teratas  di Indonesia yang masuk ke daftar majalah Forbes siapa ya Imers? Yuk simak penjelasan di bawah ini!

1. Bank Rakyat Indonesia (BRI)

Wah ternyata BRI masuk peringkat pertama perusahaan terbesar di Indonesia nih Imers, Bank Rakyat Indonesia (BRI) didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja tanggal 16 Desember 1895. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) membukukan laba bersih sebesar Rp 10,20 triliun sepanjang semester I-2020. Angka tersebut itu mengalami penurunan 36,8 persen dari periode sama di 2019 yang sebesar Rp 16,16 triliun.

2. Bank BCA

Peringkat kedua diduduki oleh BCA yang merupakan bank swasta terbesar di Indonesia. Bank ini didirikan pada 21 Februari 1957 dengan nama Bank Central Asia NV dan pernah menjadi bagian penting dari Salim Group .  Laba bersih BCA pada semester pertama 2020 tercatat sebesar Rp12,2 triliun, dibandingkan Rp12,9 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya. Walaupun menurun, tetapi BCA tetap menduduki peringkat kedua perusahaan terbesar nih Imers karena tetap lebih unggul labanya serta dari berbagai aspek lainnya  dibandingkan perusahaan-perusahaan lain.

3. PT. Telkom Indonesia

Yang menduduki posisi ketiga yaitu PT. Telkom Indonesia nih dimana merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang jasa layanan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) berhasil mempertahankan laba bersih sebesar Rp 10,99 triliun pada semester I-2020, di tengah pelambatan ekonomi akibat pandemi virus corona.

Nah sekarang sudah tahu kan tiga  perusahaan teratas  di Indonesia yang masuk ke daftar majalah Forbes , walaupun laba bersih BCA dan Telkom lebih besar daripada BRI , tetapi bukan berarti BRI turun peringkat. Hal ini bisa terjadi karena Forbes melakukan penilaian dari beberapa aspek lainnya juga. Semoga dapat menambah ilmu untuk kalian ya Imers, ditunggu artikel dari kami selanjutnya ^^

Sumber : 

https://indonews.id/artikel/312125/Top-6-Perusahaan-RI-Masuk-Daftar-Perusahaan-Terbaik-Dunia-2020-Versi-Forbes/

https://www.bca.co.id/id/Tentang-BCA/Korporasi/Kafe-BCA/Berita-Pers/2020/07/27/11/49/menavigasi-perseroan-melalui-masa-pandemi

https://finansial.bisnis.com/read/20210129/90/1349525/bank-bri-bbri-raih-laba-rp1865-triliun-pada-2020

https://telkom.co.id/sites/about-telkom/id_ID/page/profil-dan-riwayat-singkat

Featured Photo : Wallpaper Cave