Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Buddhis XXXIV

 

LKMB (Latihan Kepemimpinan Manajemen Buddhis) Aktivis merupakan acara tahunan yang diadakan oleh KMB Dhammavaddhana BINUS University untuk meningkatkan kepemimpinan dan memperkenalkan organisasi KMBD, serta tentunya mempererat kekeluargaan khususnya bagi para binusian yang baru bergabung di KMBD.

Latihan Kepemimpinan Manajemen Buddhis ini bertujuan untuk membimbing peserta/aktivis untuk mendekatkan diri terhadap ajaran Sang Triratna, memberikan pengetahuan mengenai KMBD, memperkenalkan SCAC, meningkatkan hubungan kekeluargaan KMBD, dan meningkatkan kemampuan peserta di bidang kepemimpinan. Melalui event ini, peserta/aktivis diharapkan dapat memperdalam ajaran Buddha, mengenal KMBD lebih dalam, mengenal SCAC dan merasakan kekeluargaan di KMBD, serta dapat meningkatkan kemampuan di bidang kepemimpinan.