The Power of Love / Amazing Love Within
Oleh :
Victor Osman
Public speaker, Life coach, Entrepreneur, Jewellery Businessman
Cinta adalah kemelekatan. Dalam Bahasa Pali Cinta ialah Piya, Pema, Kama, Ruci, dll.“Dari cinta timbul kesedihan, dari cinta timbul ketakutan; bagi orang yang telah bebas dari rasa cinta, tiada lagi kesedihan maupun ketakutan.” – Dhammapada XVI : 213.
Bertemu pasangan adalah penderitaan, tidak bertemu pasangan juga penderitaan. Jadi,
kenapa kita bertemu pasangan jika menderita? Kita menderita karena kemelekatan dan juga
lebih baik menderita bertemu pasangan daripada menderita tidak bertemu pasangan karena
keduanya sama sama menderita tetapi menderita bertemu pasangan lebih baik.
“ Janganlah melekat pada apa yang dicintai atau yang tidak dicintai. Tidak bertemu
dengan mereka yang dicintai dan bertemu dengan yang tidak dicintai, keduanya merupakan
penderitaan.” – Dhammapada 210. Ada satu pertanyaan, mengapa ada gay, lesbian, maupun
ikatan terhadap binatang? Karena kemelekatan. Misalnya, ada sepasang kekasih yang saling
melekat dan berjanji untuk menyayangi satu sama lain tetapi ketika mereka terlahir pada bentuk
/ jenis kelamin yang sama maka terjadilah orang yang menyukai sesama jenis ataupun orang
yang sangat menyayangi binatang peliharaannya. Dengarlah kata sang Buddha kalau kita
menyayangi seseorang jangalah melekat padanya karena hanya akan menimbulkan
penderitaan.
Love, Accept, Forgive, Be Good to yourself. Cintailah, terima, maafkanlah dirimu
sendiri. Sebelum kita mencintai orang lain mulailah dengan mencintai dirimu terlebih dahulu.
Boleh kita mencintai diri kita sendiri seperti bercermin dan selfie, tetapi jangan berleihan dan
melekat terhadap kecantikan atau rupa yang kita miliki sekarang. Start from yourself, Life is
a Journey. Hidup adalah pilihan, pilihlah segala sesuatu dengan bijak. Hidup hanya sebentar
lakukanlah banyak hal yang berguna semaksimal mungkin don’t waste your time. Walaupun
banyak orang yang memotivasi kita, menyuruh kita untuk menjadi ini menjadi itu tetapi jika
kita tidak melakukan apa apa, it’s nothing.
“Bila kita mengarungi dunia dengan pikiran, maka kita akan menemukan bahwa diri
sendirilah yang paling dicintai. Karena tidak ada siapapun yang dicintai oleh seseorang selain
dirinya sendiri, maka perhatikan dan hormatilah orang lain seperti kamu mencintai dirimu
sendiri.” – Samyutta Nikaya 1 : 75.
Ada 5 bahasa cinta : Physical Touch, Quality Time, Words of Affirmation, Gifts, Acts
of Service. Semua orang memiliki bahasa cinta yang berbeda-beda tergantung dari orang itu
sendiri. Untuk mencari pasangan yang baik ada 4 ajaran untuk mencapai kebahagiaan :
- Sama Sadha : Sebanding dalam keyakinan
- Sama Sila : Sebanding dalam Moralitas
- Sama Caga : Sebanding dalam Kemurahan Hati
- Sama Panna : Sebanding dalam Kebijaksanaan
“Vaya Dhamma Sankhara Appamadema Sampadetha”
Segala hal yang terkondisi tidaklah abadi, berjuanglah dengan tekun dan bersungguhsungguh.
(Mahaparinibbana Sutta)
IF YOU WANNA BE LOVED, BE THE LOVE AND BE 100%
-Victor Osman
Peringkas :
Claudya Meilika Putri