Gaya Hidup Berdampingan dengan COVID-19
Gaya Hidup Berdampingan Dengan COVID-19
Penulis : Citra Ganda
Gaya hidup merupakan cara atau kebiasaan yang kita lakukan dalam kehidupan kita dan menjadi kegiatan rutin kita sehari-hari, mengisi waktu kita dengan kegiatan-kegiatan bermanfaat seperti olahraga, melakukan pekerjaan, dan banyak lainnya. Covid-19 telah mengguncang dunia yang menyebabkan banyaknya korban jiwa. Covid-19 juga telah mengguncang perekonomian dunia sehingga terjadinya krisis ekonomi pada setiap orang, tingkat kriminal meningkat, yang membuat timbunan kecemasan semakin besar. Pada kali ini saya akan membahas bagaimana hidup berdampingan dengan covid-19 karena pada dasarnya kita akan selalu hidup berdampingan.
Covid-19 memang berdampak sangat buruk bagi kesehatan kita, meskipun begitu covid-19 juga memiliki dampak positif pada kehidupan kita, yaitu mengajarkan kita bagaimana cara hidup hemat, saling berbagi antar sesama, menjaga kebersihan bumi (membersihkan lingkungan dan tidak keluar membuat polusi berkurang) dan membuat hidup menjadi produktif. Oleh karena itu gaya hidup perlu di perbaharui dan diterapkan dengan hidup berdampingan tetapi menjaga jarak, dan mengikuti protokol kesehatan dengan baik. Gaya hidup baru ini membawa kita menjadi lebih baik dan lebih bermanfaat. Gaya hidup yang dimaksud, yaitu :
- Manjaga kebersihan diri dan lingkungan dengan membersihkan area rumah agar tetap bersih dan selalu mencuci tagan sebelum atau sesudah melakukan kegiatan;
- Menjaga jarak dengan orang sekitar ;
- Memanfatkan waktu dengan sebaik mungkin ;
- Menjaga pola makan agar tetap membuat imun tubuh tetap bekerja dengan baik;
- Mengatur keuangan dengan lebih efektif (membeli barang yang diperlukan saja);
- Mengikuti protokol kesehatan dengan baik.
Bukan hanya dari segi kesehatan, kita juga perlu memperhatikan bagaimana cara kita berinteraksi dengan sesama dengan tetap menerapkan social distancing. Cara berinteraksi pasca pandemic yaitu dengan memberikan salam dan tegur sapa dengan tidak bersentuhan dan menjaga jarak minimal 50 cm dan menggunakan masker. Dalam dunia kerja juga mengalami dampak yang sama seperti dilarang berkerumunan ,menggunakan masker saat bekerja kecuali saat makan siang, dan memberikan space pada setiap orang ketika mengantri atau berkerja dalam kantor.
Semoga dengan mengikuti pola hidup yang baru ini membuat kita tetap sehat dan memberikan peajaran betapa pentingnya kebersihan. Gaya hidup ini akan menjadi gaya hidup kita saat ini karena untuk menjaga kehidupan kita agar tetap sehat. Selain dari segi kesehatan covid juga memberikan kita menjadi pribadi yang lebih baik yaitu, kita lebih menjaga bumi kita dengan kesadaran masing masing yang membersihkan lingkungan sekitarnya agar tetap bersih. Terkadang hidup perlu memberikan kenyamanan sesama kepada semua makhluk. Dengan munculnya covid-19 juga membuat kita lebih dekat dengan keluarga bagi orang-orang yang biasanya sibuk dengan urusan pekerjaan mereka sehingga kita dapat menikmati kebersamaan bersama keluarga. Covid juga memberikan kita pelajaran bahwa kita perlu melestarikan bumi untuk kenyamanan Bersama.