LKMB XXI Susulan

LKMB Susulan

By: Novalia

LKMB (Latihan Kepemimpinan Manajemen Buddhis) susulan berbasis online dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 5 April 2020 menggunakan platform daring yaitu Microsoft Teams. Meskipun diadakan secara online, LKMB dengan tema “Leadership in Dhamma” diharapkan dapat mendukung seluruh aktivis dalam memahami cara menggali jiwa kepemimpinan menurut ajaran Buddha Dhamma. Antusias para aktivis yang mengikuti LKMB ini juga terlihat dari keaktifan individu dalam sesi Tanya jawab.

Sebelum LKMB ini dilaksanakan via Microsoft Teams, seluruh peserta diberikan materi dalam bentuk PowerPoint untuk dipelajari mandiri terlebih dahulu dan dilanjutkan dengan mengerjakan pre-test. Dengan adanya tahap ini, diharapkan peserta sudah mengetahui garis besar materi, dapat mempelajarinya terlebih dahulu sehingga materi yang disampaikan pada hari-H akan lebih dipahami.

LKMB susulan ini dibuka dengan doa dan pembacaan peraturan tata tertib sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan teratur. Dalam pelaksanaannya, terdapat sesi-sesi materi yang dibawakan dan setiap sesinya dibuka sesi tanya jawab serta jeda untuk membuat rangkuman dari sesi tersebut.

Sesi pertama membahas mengenai Organisasi KMBD (Keluarga Mahasiswa Buddhis Dhammavaddhana) dengan membahas sekilas tentang sejarah KMBD dan bagaimana organisasi akan dijalankan selama periode ini. Sebagai aktivis dan keluarga besar KMBD, dengan adanya sesi ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat dan rasa kekeluargaan antar anggota.

Sesi selanjutnya membahas mengenai pengenalan agama Buddha. Dengan sesi ini, diharapkan dapat memberikan pesan bahwa organisasi, kuliah, kehidupan sehari-hari tetap dapat dijalankan dengan baik dengan tetap berada dalam ajaran Buddha Dhamma.

Untuk mendukung para aktivis dalam berorganisasi, sesi birokrasi internal dan eksternal juga dibawakan. Pengenalan mengenai divisi dan events yang akan dijalankan dalam organisasi juga dibawakan dengan harapan para aktivis nantinya termotivasi untuk mengembangkan diri dalam organisasi, serta mengetahui bagaimana cara berhadapan dengan pihak internal maupun eksternal dengan baik.

Selanjutnya, terdapat sesi penjelasan dan simulasi penyusunan proposal, anggaran, laporan pertanggungjawaban dan laporan keuangan. Dengan adanya materi dan simulasi  ini, diharapkan dapat membantu peserta memahami dan dapat membantu mereka saat menjadi panitia dalam events yang akan dilaksanakan.

Pada penghujung kegiatan, peserta diberikan post-test untuk dikerjakan dan kegiatan LKMB susulan diakhiri dan ditutup kembali dengan pembacaan doa.