Steganografi: The Hidden Message in Plain Sight

Pernahkan anda mendengar tentang steganografi? Jika belum, secara singkatnya steganografi adalah seni dan ilmu menulis pesan tersembunyi atau menyembunyikan pesan dengan suatu cara sehingga tidak ada seorangpun yang mengetahui atau menyadari bahwa ada suatu pesan rahasia. Berbeda dengan kriptografi yang hanya menyamarkan pesan, steganografi menyembunyikan pesan tersebut dalam file.

 

Pada umumnya steganografi dapat meliputi banyak sekali metode komunikasi dengan menyembunyikan pesan rahasia dalam suatu gambar, teks, video, bahkan audio hanya dengan merubah sedikit kualitas dan struktur dari berkas semula. Contohnya ingatkah anda tentang pulpen yang hanya kelihatan jika disinari dengan sinar ultraviolet, ini adalah salah satu contoh steganografi paling dasar.

 

Dalam steganografi sendiri terdapat beberapa metode untuk menyembunyikan pesan rahasia dalam file. Salah satu metode paling umum adalah Least Significant Bit Insertion: metode ini bekerja pada berkas image dengan cara menyisipkan pesan rahasia pada bit yang paling kecil atau yang paling kanan pada data pixel penyusun file tersebut. Kelebihan dari Least Significant Bit Insertion adalah kecepatan dan kemudahan dalam penggunaan, Karena telah ada tools steganografi untuk metode ini. Kekurangan dari metode ini Dapat diambil contoh dari contoh 8 bit pixel, menggunakan LSB Insertion dapat secara drastis mengubah unsur pokok warna dari pixel. Ini dapat menunjukkan perbedaan yang nyata dari cover image menjadi stego image, sehingga tanda tersebut menunjukkan keadaan dari steganografi. Variasi warna kurang jelas dengan 24 bit image, bagaimanapun file tersebut sangatlah besar. Antara 8 bit dan 24 bit image mudah diserang dalam pemrosesan image, seperti cropping (kegagalan) dan compression (pemampatan).

 

Sumber:

https://id.wikipedia.org/wiki/Steganografi

https://cogierb201.wordpress.com/2012/05/08/teknik-menyembuyikan-pesan-dengan-steganografi/

https://andreastjong.wordpress.com/2008/09/22/steganografi-2-lsb-least-significant-bit/