HUT HIMSTAT

Dalam rangka merayakan ulang tahun HIMSTAT yang ke-24, kami mengadakan acara meriah yang dihadiri oleh mahasiswa Computer Science and Statistics Binusian dari angkatan 2026 hingga 2028 pada hari Jumat, 20 September 2024. HIMSTAT sendiri didirikan pada 11 September 2000, dengan prinsip dasar sebagai organisasi yang bersifat kemahasiswaan, keilmuan, kekeluargaan, non-politik, serta dinamis. 

Acara dimulai dengan sambutan dari Ketua Umum HIMSTAT periode 2023/2024, Kairos Abinaya Susanto, yang membuka perayaan ulang tahun ini. Sambutan juga disampaikan oleh Head of Statistics and Mathematics Department, dr. Alfi Yusrotis, S.Pd., M.Si., serta Student Organization Advisor HIMSTAT, Margaretha Ohyver, S.Si., M.Si. Setelahnya, prosesi pemotongan kue dilakukan sebagai simbol ulang tahun HIMSTAT. Momen ini didokumentasikan untuk menjadi kenangan bagi seluruh anggota. 

 “Momen Pemotongan Kue oleh Ketua Umum dan Sekretaris HIMSTAT”

Setelah pemotongan kue, para peserta menikmati makan siang bersama, sambil diberikan waktu untuk saling mengenal lebih dekat. Acara kemudian dilanjutkan dengan penjelasan dan pelaksanaan berbagai permainan yang dipandu oleh MC untuk memeriahkan suasana. Seluruh peserta juga diberikan post-it untuk menuliskan kesan dan pesan mereka terhadap HIMSTAT, yang kemudian dibacakan oleh MC sebelum pengumuman pemenang games.  

Melalui acara ini, diharapkan anggota HIMSTAT dapat mempererat kerjasama dan hubungan antar anggota, menciptakan suasana yang harmonis dan positif dalam organisasi. Selain itu, perayaan ini juga menjadi ajang untuk membangun soliditas dan rasa kekeluargaan yang kuat di HIMSTAT. 

“Pembacaan Kesan dan Pesan Peserta”

“Keseruan saat HUT HIMSTAT”