Kebutuhan Statistika di Indonesia
Statistika merupakan salah satu bidang pendidikan yang merupakan cabang dari matematika, yang secara spesifik menghitung tentang data dan grafik, Statistika dalam bidang pendidikan terutama di universitas bukan merupakan bidang/jurusan yang laku, hal ini dikarenakan bagi banyak orang di indonesia statistika merupakan pelajaran yang sulit dan tidak mudah untuk dipahami, padahal dalam masa Society 5.0 ini Statistika sangat dibutuhkan dikarenakan banyaknya data yang ada sangat besar, sehingga disebut Big Data yang diolah oleh ahli statistik dalam setiap perusahaan. Oleh karena itu juga sekarang makin banyak perusahaan yang mencari ahli statistik terutama yang bisa penghitungan statistik dan pemrograman yang biasa kita sebut Data Scientist, yang mana seorang data scientist memahami pengolahan data dan bahasa pemrograman yang memudahkan seorang Data Scientist membuat model prediksi atau klasifikasi. Namun, pekerjaan statistik bukanlah hal yang mudah dikarenakan membutuhkan pendidikan di bidang statistik yang matang dan harus memahami tentang berbagai macam statistik, data dan distribusi.
Lapangan pekerjaan statistik di indonesia memang mulai banyak dan pastinya akan lebih meningkat lagi. Hal ini bisa kita lihat dengan algoritma Gojek, Tokopedia, Grab yang menggunakan data pemakaian aplikasi dari user dan mengolah data tersebut, dan sebagian besar profit yang mereka dapatkan adalah dari pengolahan data tersebut ke berbagai perusahaan agar mereka bisa memproduksi barang atau jasa atau bahkan aplikasi yang sesuai dengan pemakaian atau kebutuhan masyarakat. Hal ini pasti membuat lowongan pekerjaan Statistika menjadi meningkat dikit demi sedikit. Jadi Statistika yang awalnya bukan merupakan bidang yang populer dikalangan masyarakat akan menjadi salah satu bidang yang paling memiliki impact diĀ masa depan nanti, dimana data akan semakin banyak penggunaan AI sendiri yang merupakan hasil dari Machine Learning dimana Machine learning jg merupakan bidang statistik pastinya akan semakin berkembang membuat Indonesia akan membutuhkan banyak lulusan bidang statistik di masa depan nanti.