Misi Indonesia untuk Perdamaian Dunia

Sejak 29 Mei 1948, Indoneia terus berperana aktif dalam Misi Pemeliharaan Perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (MPP PBB) untuk menjaga perdamaian dan keamanan internasional. Melalui Tentara Nasional Indonesia (TNI), Indonesia menunjukkan perannya dalam berpartisipasi dalam misi perdamaian dunia. TNI dikirimkan ke negara yang dilanda konflik dan berada di bawah bendera PBB.

Hingga 2019, Indonesia merupakan negara keempat terebesar di dunia yang mengirimkan personel Pasukan Penjaga Perdamaian PBB. Selain itu, Indonesia merupakan salah satu negara yang mengirimkan personel wanita terbanyak. Indonesia telah berpartisipasi dalam 25 misi perdamaian PBB.

Partisipasi Indonesia dalam misi ini telah mendapatkan apresiasi dan pengakuan dari beberapa pihak. Pada 31 Maret 2021, Indonesia telah berada pada posisi peringkat ke-8 negara contributor pasukan terbesar. Hal ini menunjukkan komitmen luar biasa dari TNI untuk mewujudkan dan menjada perdamaian dunia. Untuk masuk dalam peringkat 10 besar dari seluruh negara yang berpartisipasi dalam misi ini, tentunya merupakan suatu pencapaian yang besar bagi Indonesia. Kedepannya, diharapkan Indonesia dapat tetap terus berpartisipasi dalam perdamaian dunia baik dalam MPP PBB atau dalam bidang dan lembaga lainnya.

Sumber:

https://www.cnbcindonesia.com/news/20210607144202-4-251108/sederet-peran-ri-dalam-misi-pemeliharaan-perdamaian-dunia

https://indonesiabaik.id/motion_grafis/misi-tni-ikut-menjaga-perdamaian-dunia