Mahasiswa Hi Binus Berhasil Memenangkan Kompetisi JOINMUN

Delegasi HI BINUS untuk JOINMUN 2023 bersama pembina program Talent Pool, Dr. Roseno Aji Affandi (tengah)

Jurusan Hubungan Internasional Binus University bersama dengan BIRDS dan Talent Pool baru saja mengirimkan empat delegasi mahasiswanya dengan membawakan pembahasan yang berbeda dalam rangka acara kompetisi JOINMUN 2023 (JOINMUN) 2023. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Universitas Gadjah Mada yang dimulai pada tanggal 28 September – 1 Oktober 2023.  Mahasiswa HI Binus University yang pertama yaitu Amalya Putri Sanira (2602216172) berhasil penghargaan Verbal Commendation dengan membawakan topik UN Women. Selanjutnya, mahasiswa kedua yaitu Ayisha Imana Rahman (2501977992) berhasil meraih penghargaan Verbal Commendation dengan membawakan topik FAO. Dan tim delegasi terakhir yaitu Jasmine Naditya Prajwalita (2502015301) & Georgius Bryan (2540122275) berhasil meraih penghargaan Verbal Commendation dengan membawakan topik UNHCR.

Ayisha Imana Rahman – Amalya Putri Sanira – Jasmine Naditya Prajwalita
Georgius Bryan

Terima kasih kepada keempat delegasi yang telah bekerja keras dalam mengikuti kompetisi MUN ini, dan telah memberikan hasil yang terbaik serta mengharumkan nama HI BINUS University. 

Nadia Prilly Br Surbakti