Inauguration of Student Organization Leaders 2022-2023

 

Seiring bergantinya tahun berganti pula periode kepengurusan bagi seluruh Organisasi Kemahasiswaan (OK) di BINUS University. BINUS University telah melaksanakan acara “Inauguration of Student Organization Leaders 2022-2023” pada tanggal 23 Maret 2022 Pukul 08.00-10.00 WIB oleh Student Club and Activity Center (SCAC) di BINUS Alam Sutera. Acara Pelantikan Ketua Organisasi Kemahasiswaan periode tahun 2022-2023 telah berlangsung secara lancar dan istimewa, hal ini dikarenakan adanya penyesuaian Visi dan Misi dari BINUS 2035. Seluruh Organisasi Kemahasiswaan dari cabang BINUS manapun berkumpul, sehingga ada kegiatan integrasi antar Organisasi Kemahasiswaan mulai dari BINUS Kemanggisan, BINUS Senayan, BINUS Alam Sutera, BINUS Bekasi, BINUS Bandung dan BINUS Malang. Dengan ini, para Organisasi Kemahasiswaan dapat berkolaborasi secara menyeluruh dalam melaksanakan program kerja, ide, dan gagasan serta dalam menjalankan nilai-nilai yang dimiliki oleh  BINUSIAN, yaitu SPIRIT (Striving for Excellence, Perseverance, Integrity, Respect, Innovation, and Teamwork)

Acara dimulai dengan ucapan terima kasih dan penghargaan dari Johan, S. Kom., M.M. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Pengembangan Masyarakat BINUS University atas pencapaian kerja keras dan prestasi yang telah dicapai kepada Ketua Organisasi Kemahasiswaan periode tahun 2021-2022. Selain itu, Beliau mengingatkan bahwa menjadi pemimpin atau setelahnya harus terus menjadi contoh dan inspirasi bagi sesama.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan Rektor (SK Rektor) yang dipandu oleh Irvan Santoso, S.Kom., M.TI. selaku Manajer Pusat Kegiatan dan Klub Mahasiswa BINUS University terkait Organisasi Kemahasiswaan di BINUS University tahun 2022 beserta prosesi pelantikan ketua, pembacaan janji ketua, dan penandatanganan surat komitmen ketua. 

Setelah serangkaian acara prosesi pelantikan ketua, acara dilanjutkan dengan penyampaian arahan dari Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, M.M. selaku Rektor BINUS University. Beliau menyampaikan bahwa BINUS University sangat menjunjung tinggi integritas dengan harapan mampu diterapkan oleh para ketua yang telah dilantik. Karena integritas dengan kejujuran dalam menjalankan tugasnya menjadi kunci utama dalam sebuah kepemimpinan.

Kemudian, acara ditutup dengan ucapan selamat dan motivasi dari para pimpinan BINUS University kepada seluruh ketua terpilih yang telah dilantik hari ini. Selamat dan sukses kepada seluruh Ketua Organisasi Kemahasiswaan Periode 2022-2023 yang telah dilantik, semoga dapat menjadi manfaat bagi sekitar dan selalu diberkati setiap langkah yang akan dijalankan.

Raisa Putri