Rencana Tur Asia: Wakil Presiden Amerika Serikat akan Berkunjung ke Indonesia
Setelah kunjungan Raja Arab Saudi pada tanggal 1 sampai dengan 4 Maret 2017, dalam rangka meningkatkan kerjasama ekonomi dan menjalin hubungan yang erat dengan Indonesia sebagai Negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia. Kini Indonesia sedang mengharapkan kedatangan wakil Presiden Amerika Serikat, Mike Pence, yang akan berkunjung bulan depan, seperti yang diberitakan oleh Reuters Senin lalu (Kapoor, 2017), kunjungan tersebut merupakan kunjungan yang akan menimbulkan kontroversi mengingat Indonesia adalah negara muslim terbesar dan tentunya kehadiran Amerika Serikat akan disambut dengan banyak kritikan setelah kebijakan barunya yang melarang enam Negara Islam untuk memasuki wilayah Amerika Serikat.
Belum ada penjelasan yang jelas yang diumumkan mengenai rencana kedatangan tersebut oleh pejabat Amerika Serikat maupun Wakil Presiden Mike Pence. Kali ini kunjungan Pence ke Indonesia merupakan bagian dari tur Asia dimana selain Indonesia, Wakil Presiden Amerika Serikat akan berkunjung ke Jepang, Korea Selatan dan Australia. Kunjungan tersebut tentunya merupakan bentuk kebijakan Amerika Serikat dalam menjalin hubungan dengan negara-negara sekutu.
Dengan kunjungan Pence ke Indonesia, tentunya tidak akan lepas dengan faktanya bahwa Indonesia merupakan Negara Islam terbesar di dunia, yang mana belakangan ini, status Islam di Amerika Serikat diduga menjadi target dalam kebijakan Presiden Donald Trump. Hal tersebut menjadi perdebatan yang besar bagi Amerika Serikat dan dunia dengan di tandatanganinya perintah eksekutif Trump mengenai larangan terhadap enam negara muslim untuk memasuki Amerika Serikat, yakni Iran, Yaman, Somalia, Suriah, Sudan, dan Libya, setelah Irak dicabut dari larangan tersebut. Dalam kunjungan kali ini, Pence tentunya diharapkan akan membahas mengenai kebijakan tersebut yang merupakan salah satu masalah yang dihadapi bagi bangsa Indonesia, terutama warga Indonesia beragama Islam yang sedang berada di wilayah Amerika Serikat.
Di sisi lain, menurut Jakarta Post pada Selasa (14/3), Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Wiranto, didatangi oleh Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Joseph R. Donovan di kantornya di Jakarta pada hari senin untuk membahas apa yang dianggap Wiranto sebagai “isu strategis” yang mungkin akan ada di meja diskusi untuk Wakil Presiden Pence dan Presiden Joko Widodo (Jakartapost, 2017). Wiranto berharap kerjasama bilateral AS Indonesia akan terus berlanjut, dimana dibawah kepemimpinan Obama di tahun 2015, ketika Jokowi mengunjungi Obama, kedua negara telah menjalin kerjasama yang komprehensif sejak 2010. “Dibawah kepemimpinan Trump, kami berharap kerjasama ini akan berlanjut”, ujar Wiranto (Jakartapost, 2017).
Kunjungan Wakil Presiden Mike Pence ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan arahan mengenai transisi besar yang dilakukan Presiden Donald Trump dengan kebijakan-kebijakan barunya, terutama dampaknya kepada Indonesia.
Referensi :
CNN. (2017). Pence Slated to Visit Indonesia, Japan, South Korea and Australia in April. Retrieved 2017, from CNN: http://edition.cnn.com/2017/03/13/politics/pence-indonesia-japan-south-korea-australia-trip/
Reuters. (2017). Mike Pence to Tour Asia Next Month Amid Security Crises. Retrieved 2017, from Reuters: http://www.reuters.com/article/us-usa-pence-asia-idUSKBN16K0IQ
Jakarta post, T. (2017). US Vice President to Visit Indonesia. Retrieved 2017, from The Jakarta Post: http://www.thejakartapost.com/news/2017/03/13/us-vice-president-to-visit-indonesia.html
Indonesia, V. (2017). Wapres AS Mike Pence akan Melawat ke Indonesia. Retrieved 2017, from VOA Indonesia: http://www.voaindonesia.com/a/wapres-as-akan-melawat-ke-indonesia-/3765924.html