Pentingnya Tipografi Dalam Design

Sumber: https://learn.g2.com/typography

 

Sebuah bentuk seni yang paling sering kita lihat dalam keseharian kita, akan tetapi tidak begitu sering diapresiasikan. Tipografi pada dasarnya merupakan pengaturan huruf dan teks atau yang sering disebut font, agar ditata sedemikian rupa agar pembaca dapat membaca tulisan tersebut dengan jelas dengan waktu yang sama dapat menarik ketertarikan secara visual kepada pembaca. Dalam tipografi melibatkan gaya font, ukuran, dan jarak antara khuruf sebuah kata untuk memperoleh sebuah emosi atau pesan kepada mata pembaca. Teknik tipografi ini paling sering kita lihat dalam logo, poster, cover buku,dll.

 

Selain mengetahui apa dan dimana penggunaan tipografi,kita juga harus mengetahui mengapa tipografi digunakan. Oleh karena itu dibawah dicantumkan 5 alasan mengapa topografi penting.

 

  1. Menarik Perhatian Pembaca

Tugas utama dari sebuah graphic designer dalam memilih dan menggunakan sebuah font dalam karya mereka, adalah untuk menarik perhatian pengguna. Banyak orang sering berkata “Don’t judge a book by its cover” dalam arti jangan menghakimi seseorang dari luar sebelum mengetahui orang tersebut dari dalam. Akan tetapi dalam kasus tipografi, tujuan seorang desainer adalah agar orang tertarik dengan brand atau produk yang mereka sedang buat. Maka dengan penggunaan tipografi apabila seorang pembaca atau pembeli tertarik dengan sebuah produk hanya dengan melihat logonya atau tipografinya, maka sesar desain tujuan seorang desainer telah berhasil.

 

   2. Membuat Teks Lebih mudah dipahami

Terkadang disaat kita atau seorang desainer sedang diberi kerjaan untuk membuat sebuah logo atau slogan, terkadang dapat membuat desainer tersebut kaget terhadap beragam pilihan font yang dapat digunakan. Akan tetapi terkadang juga dengan beragam pilihan font tersebut apabila tidak dipilih dengan bijak dapat mempersulit pembaca untuk mengerti dan memahami tujuan makna dari kalimat tersebut. Oleh pentingnya seorang desainer untuk memilih font dan ukuran yang tepat agar mempermudah memahami makna dari kalimat tersebut.

 

   3.  Memberi value dan tone kepada brand

Banyak orang mengira bahwa sebuah font atau ukuran dapat hanya berguna memperindah sebuah tulisan. Akan tetapi sebuah brand atau produk terkadang ingin memiliki sebuah image atau kesan yang ingin dibuat kepada pelanggan. Oleh sebab itu pentingnya tipografi dapat mengarahkan audiens kepada sebuah emosi atau tekanan kepada pembaca. Dalam contoh, apabila sebuah font terlihat besar dan BOLD dapat memberi kesan bahwa produk yang dibuat terlihat kuat atau besar. Dan sebaliknya apabila sebuah tulisan memiliki tipografi sans-serif, memberi kesan sederhana arau modern.

 

  4. Menciptakan harmoni

Dalam pekerjaan graphic designer, tipografi adalah sebuah bagian dari unsur yang saat digabung dapat membuat sebuah karya yang menarik. Dan apabila seorang desainer sedang membuat sebuah karya seperti poster atau website penggunaan tipografi biasanya dapat ditemukan dalam context judul, atau isi. Dan untuk memenuhi ruang kosong yang ada, desainer akan menggunakan objek, photo, dan warna untuk menjadikan sebuah karya. Dengan penggunaan font dan tipografi yang tepat dapat menciptakan sebuah harmoni antara unsur-unsur tersebut agar terasa sebuah kesatuan.

 

   5.  Menambah Nilai Estetika

Nilai estetika sebuah karya desain, terkadang dapat dimulai dari penggunaan tipografi nya. Dari semua unsur yang sudah diberi diatas, banyak desainer mempercayai bahwa nilai estetika sebuah objek atau brand dapat dimulai dari tipografinya. Dikarenakan hal pertama yang cenderung kita lihat adalah tulisan, khususnya sesuatu yang tidak kita ketahui adalah tulisan. Makna tipografi ini bertujuan untuk menambahkan nilai indahnya dari sebuah objek.

 

Referensi

https://www.gamelab.id/news/1166-memahami-pentingnya-tipografi-dalam-desain#:~:text=2.-,Membuat%20Teks%20Lebih%20Mudah%20Dipahami%20dan%20Dimengerti,segi%20bentuk%20atau%20yang%20lainnya.

https://glints.com/id/lowongan/tipografi-adalah/

https://www.ekrut.com/media/tipografi-dalam-desain-grafis

 

By Rafi