LDK AKTIVIS BIC 2022/2023
Latihan Dasar Kepemimpinan atau yang biasa disebut LDK merupakan kegiatan wajib BIC untuk setiap tahunnya. Tahun ini, LDK Aktivis BIC dilaksanakan secara online melalui platform Zoom pada tanggal 17 Februari 2022 tepatnya pada hari Kamis . Acara ini dimulai dengan kata sambutan yang dipimpin oleh MC yaitu Steven dan menyambut setiap panitia yang hadir pada LDK Aktivis BIC 2022/2023.
Materi LDK Aktivis BIC 2022/2023 ini dibawakan langsung oleh pengurus BIC tahun 2021/2022, yaitu ada kak Novenaria selaku Secretary of BIC 2021/2022 dan Kak Vanessa selaku Coordinator of HRD BIC 2021/2022. Selama pembawaan materi berlangsung, para aktivis diminta untuk aktif dalam bertanya maupun menjawab pertanyaan dari pembicara sehingga adanya interaksi di antara pembicara dengan aktivis meskipun secara virtual. Hal ini bertujuan untuk menambah kedekatan antara pengurus dan juga aktivis sehingga dapat menjalankan program kerja selama satu tahun ke depan dengan baik.
Di akhir sesi acara, Para aktivis diminta untuk berbagi pengalaman perkuliahan secara online dan diikuti dengan pengurus yang berbagi pengalaman perkuliahan secara online dan offline juga. Para aktivis sangat antusias dalam membagikan pengalamannya dan bertanya mengenai perkuliahan secara offline yang pernah dialami oleh para pengurus BIC.