BIC

Jokowi Ingin Stop Ekspor Tambang, Apa Alasannya?

Jokowi dalam acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia 2021 pada hari Rabu (24/11/2021). mengungkapkan keinginan dan alasannya untuk menghentikan ekspor untuk komoditas tambang mentah, seperti biji nikel, bauksit, tembaga, timah, batu bara, dll yang merupakan komoditas utama andalan Indonesia

Jokowi mengatakan:
“Kemudian yang ingin kita lanjutkan transformasi ekonomi tidak boleh berhenti, reformasi structural tidak boleh berhenti, karena ini basic setelah memiliki infrastruktur. Tidak boleh lagi yang namanya ekspor bahan-bahan mentah,raw material, ini stop, udah stop, mulai dari nikel, mungkin tahun depan itung-itungan stop ekspor bauksit, tahun depannya lagi bisa stop tembaga, tahun depan lagi stop timah. Kita ingin agar bahan-bahan mentah itu semuanya diekspor dalam bentuk barang setengah jadi atau barang jadi. Karena yang kita inginkan adalah nilai tambah, added value.” 

Jadi dapat disimpulkan bahwa alasan menghentikan ekspor tambang mentah, yaitu ingin menggeser Indonesia dari negara pengekspor bahan mentah menjadi negara industri yang mampu mengolah dan mengekspor bahan mentah menjadi barang jadi ataupun barang setengah jadi yang lebih memiliki nilai tambah dan mendorong hilirisasi.

Referensi:
https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20201023130942-85-561963/jokowi-ingin-setop-ekspor-batu-bara-mentah

https://www.cnbcindonesia.com/news/20211125104026-4-294285/jokowi-ingin-setop-ekspor-tambang-ri-hilang-berapa-duit