Cara Mengisi Kemerdekaan masa Kini

MERDEKA IMers!!!!Kemerdekaan

Kurang lebih 3,5 abad lamanya Indonesia menjadi negara yang dijajah. Betapa besar perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Semangat tersebut akhirnya mencapai titik kemenangan setelah Soekarno dan Hatta berhasil memprokalmirkan kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945. Oleh karena itu, pada setiap tanggal tersebut diperingatilah sebagai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan menjadi moment yang sangat bersejarah bagi seluruh rakyat Indonesia.

Sekarang, tanggal 17 Agustus 2016 rakyat Indonesia kembali memperingati HUT Kemerdekaan RI. Tanpa terasa sudah 71 tahun Indonesa menjadi negara yang merdeka dari penjajahan. Namun disisi lain masih banyak juga rakyat Indonesia yang masih belum dapat merasakan kemerdekaan itu, baik secara mental, moril maupun materiil. Meskipun demikian, semangat kemerdekaan dari penjajah yang telah diperjuangkan, hendaklah tetap tertanam dalam jiwa dan raga, agar kita tidak mudah menjadi manusia yang berpangku tangan.

Tradisi yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia untuk memperingati hari kemerdekaan biasanya adalah melakukan upacara pengibaran bendera merah putih, mengadakan karnaval dan pergelaran budaya, hingga perlombaan tradisional 17 Agustus-an yang diikuti oleh anak-anak maupun orang dewasa. Semaraknya peringatan 17 Agustus tidak akan bernilai jika tidak mampu dimaknai dan diisi dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat setiap harinya, khususnya oleh generasi muda Indonesia. Itu semua dilakukan dalam rangka mempertahankan dan melanjutkan cita-cita perjuangan para pahlawan yang ingin menjadikan bangsa Indonesia ini menjadi negara yang maju dan bermartabat di mata dunia.

Lalu bagaimana cara generasi muda mengisi dan memaknai kemerdekaan Indonesia? Banyak hal yang bisa dilakukan antara lain:

  1. Ikut berperan aktif dalam kegiatan organisasi dan kegiatan sosial

Sudah bisa dipastikan anak muda yang ikut berperan aktif dalam kegiatan organisasi dan kegatan sosial adalah anak muda yang kreatif dan cerdas. Mereka memilih untuk ikut aktif dalam kegiatan yang bermanfaat demi pengembangan aktualisasi diri. Kegiatan organisasi dan kegiatan sosial dapat mengasah skill kepemimpinan yang ada dalam diri mereka.

Namun ketika memilih organisasi, generasi muda harus bisa memilih dan memilah mana organisasi yang baik dan mana yang tidak baik. Contoh yang baik seperti, organisasi politk, keagamaan, sosial kemasyarakatan dan lain sebagainya. Sedangkan contoh yang tidak baik seperti organisasi premanisme, genk perusuh keamanan, genk anak-anak nakal, kelompok aliran sesat, ataupun organisasi lainnya yang dapat meresahkan masyarkat.

Seiiring dengan berkembangnya teknologi di zaman sekarang ini, sarana untuk terjun dalam organisasi dan kegatan sosial pun tidak hanya bisa diikuti di dunia nyata, namun juga bisa diikuti lewat dunia maya (online). Banyak komunitas sosial yang bagus bisa kita ikuti, seperti komunitas laskar sedekah, komunitas tangan diatas, komunitas pengusaha muda Indonesia, bahkan komuniatas yang mengatur urusan ibu dan anak. Nah kita bisa pilih yang baik-baik aja ya, perluas terus jaringan kita agar menambah teman dan pengalaman. Nah buat IMers yang baru masuk di Binus University dan ingin berorganisasi boleh banget gabung bersama IMers lainnya di IMCB (International Marketing Community of Binus) caranya gampang banget, Kalian cukup datang ke Expo di Binus University setiap hari Sabtu (sampai tanggal 27 agustus) di Binus Syahdan. Kami tunggu ya!!!

  1. Mencintai produk-produk Indonesia

Mendengar kalimat “mencintai produk-produk Indonesia,” pasti pikiran kita akan teringat pada sebuah iklan di televisi. Benar sekali, sebagai rakyat indonesia harusnya kita bangga dengan produk yang telah dihasilkan oleh anak bangsa. Kita hendaknya berani memperkenalkan produk Indonesia ke manca negara.

Tidak harus menunggu menjadi duta yang dipredikatkan, dengan senang memakai produk indonesia kita sudah menjadi duta untuk bangsa kita sendiri. Banyak sekali produk-produk yang bisa kita banggakan saat ini, seperti hasil kerajianan tangan, produk tas dan pakaian, hingga produk elektronik yang sudah berhasil diproduksi oleh bangsa Indonesia.

  1. Mencintai kesenian dan budaya bangsa

Sangat banyak kesenian dan budaya yang lahir dari bangsa kita, hal ini hendaklah kita jaga kelestariannya. Banyak anak muda saat ini yang senang bergaya dan berprilaku kebarat-baratan, jika tidak begitu akan takut dikatakan tidak gaul. Nah, sebagai generasi muda yang baik sudah seharusnya kita memilih dan menciptakan pergaulan yang baik sesuai dengan moral dan budaya bangsa.

Dalam bidang seni, kita juga hendaknya bisa mempertahankan kesenian minimal mengetahui bahwa kesenian tersebut dari indonesia. Kesenian yang dimaksud seperti beragam seni tari, beragam lagu daerah, beragam seni kain atau tenun khas daerah dan lain sebagainya. Jangan sampai, ketika kesenian tersebut diakui oleh negara lain sebagai kesenian asal negaranya, baru deh kita kebakaran jenggot dan hanya bisa marah-marah di sosial media hehhehe. Yuuuk cintai kesenian dan budaya bangsa Indonesia!

  1. Memiliki semangat berwirausaha

Generasi muda yang kreatif sangat baik jika memiliki semangat berwirausaha. Hal ini tentunya sangat baik dalam mengurangi angka pengangguran di negeri ini. Dengan berwirausaha generasi muda dapat melatih diri menjadi mandiri, menjadi berani dalam mengambil resiko dan berani melakukan hal-hal secara terstruktur dan terencana.

Untuk membangun usaha tidak harus menggunakan modal yang besar, namun bisa dilakukan dengan modal yang minimalis bahkan tanpa modal. Asal dilakukan dengan pengelolaan yang baik maka berwirausahapun akan menjadi hal yang sangat menyenangkan. Salah satu contoh usaha yang bisa dibangun dengan modal kecil bahkan tanpa modal adalah dengan melakukan wirausaha melalui internet. Seperti: berjualan online di sosial media, ngeblog (membuat tulisan di blog) yang bisa menghasilkan uang, trading forex dan masih banyak lagi usaha yang bisa dilakukan dengan media online, tentunya dengan mempelajari ilmu dan caranya terlebih dahulu.

Demikian beberapa cara yang dapat dilakukan oleh generasi muda dalam mengisi dan memaknai kemerdekaan Indonesia. Anda bisa menambahkan hal-hal yang lain asalkan postif dan bermanfaat bagi bangsa ini. Mari semangat dalam mengisidan memaknai kemerdekaan!

Selamat Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, semoga semangat perjuangan para pahlawan selalu tertanam didalam jiwa dan raga IMers!!! MERDEKA!!!

Editor : Davin