PKM HIMTI 2022 : Starter of IT Developer

Teknologi secara umum merupakan ilmu pengetahuan terapan atau alat yang bertujuan untuk memberikan/memenuhi kebutuhan manusia dalam kehidupannya agar menjadi lebih praktis atau mudah. Sehingga dapat kita katakan bahwa teknologi merupakan hal yang sangat dibutuhkan oleh manusia dalam berbagai bidang.

Revolusi Industri 4.0 yang telah didukung oleh Kementerian Perindustrian dapat kita tanggapi sebagai upaya untuk mentransformasi dan mengintegrasi produksi pada industri secara online, yang menjadikan internet sebagai penopang utama. Pada era industri 4.0 ini, komputer menjadi terhubung dan dapat berkomunikasi satu sama dengan yang lain sehingga membuat komputer tersebut dapat membuat sebuah keputusan sendiri tanpa campur tangan manusia.

Berdasarkan laman CNN Indonesia, Data Science merupakan jurusan kuliah yang mempunyai prospek kerja yang tinggi. Pada jurusan Data Science sendiri akan mempelajari metode, algoritma, proses, serta sistem ilmiah agar dapat mengekstrak sebuah data. Dalam pengekstrakan sebuah data tentu diperlukan bantuan teknologi terutama bahasa pemrograman Python agar dapat ekstrak data-data tersebut dengan lebih mudah.

Sebelum membuat sebuah aplikasi atau situs, pasti dibutuhkan desain interface atau tampilan yang telah ditelusuri keefektifan dan kemudahannya dalam penggunaan aplikasi atau situs tersebut agar dapat dijadikan gambaran dalam pembuatannya. Desain interface sendiri dibuat oleh UI/UX Designer dan desain tersebut akan digunakan dalam pembuatan aplikasi atau situs, baik untuk perangkat lunak komputer maupun smartphone. Dilansir dari Kompas, profesi sebagai UI/UX Designer dibutuhkan sekitar 6800 untuk satu tahun terakhir ini.

Front End Developer adalah profesi yang memiliki pekerjaan sebagai pengembang website menggunakan HTML, CSS, dan JavaScript agar dapat menghasilkan sebuah website yang memiliki desain yang interaktif dan menarik. Berbeda dengan UI/UX Designer, Front End Developer merupakan orang yang menggunakan gambaran desain dari UI/UX Designer dalam pembuatan website baik dari tampilan maupun fungsionalitasnya. Front End Developer tentu dibutuhkan juga di bidang manapun karena zaman yang telah berubah menjadi serba online.

Dari pernyataan-pernyataan di atas, kami mengambil kesempatan pada Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) HIMTI 2022 ini untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat sehingga dapat lebih mengenal bahasa pemrograman Python, cara pembuatan website (HTML, CSS, dan Bootstrap), serta cara pemakaian Figma untuk membuat sebuah desain interface.

Pada kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) HIMTI 2022 : Starter of IT Developer yang diadakan pada Senin, 26 September 2022 sampai dengan Jumat, 30 September 2022, diawali dengan sambutan dari MC yaitu Aditya Abimanyu dan Novita Aryanti setiap harinya kemudian diikuti dengan sambutan dari ketua acara PKM HIMTI 2022 yaitu Farhan Surya Kusuma dan sambutan dari Pak Dedi Eko Cahyono yang merupakan perwakilan dari SMK Telkom Lampung pada hari pertama. 

Setelah sambutan-sambutan kepada peserta SMK Telkom Lampung, kegiatan ngajar-mengajar pun dimulai, dari pembelajaran bahasa Python yang dibawakan oleh Musyaffa Ayman Rafif pada hari pertama dan kedua. Kemudian pada hari ketiga dilanjutkan dengan materi pembelajaran UI/UX menggunakan Figma yang dibawakan oleh Princessa Fortunata Fusanto. Pada hari keempat dan kelima, materi pembelajaran HTML, CSS, dan Bootstrap dibawakan oleh Alvin. Tidak lupa setiap harinya pada saat kegiatan, kami menyiapkan quiz-quiz terkait materi yang dibawakan untuk melatih sekaligus memeriksa penguasaan/pengetahuan peserta mengenai materi yang kami bawakan. Kemudian acara ditutup dengan penutupan yang dibawakan oleh MC dan dokumentasi bersama.

Demikian acara Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) HIMTI 2022 : Starter of IT Developer yang kami adakan selama 5 hari. Dengan diadakannya acara PKM HIMTI 2022, kami berharap peserta dapat terus berperan dalam pengembangan teknologi kedepannya.

#HIMTI2022
#OneFamilyOneGoal