HIMTI 29th ANNIVERSARY: Unbroken Bond from The Memory of Happiness

Catatan: Dokumentasi acara ini dapat dilihat di dalam Gallery.

Tak terasa, Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HIMTI) Binus University telah menginjak tepat umur 29 tahun pada tanggal 14 September 2021. Berdiri pada 1992, HIMTI BINUS dalam perjalanannya sampai saat ini tentu mengalami banyak perubahan dan perkembangan dalam berbagai aspek. Selain tumbuh sebagai suatu organisasi yang menciptakan berbagai program kerja dan karya, HIMTI BINUS sebagai wadah para anggota mengembangkan kemampuannya juga turut membangun suatu ikatan relasi antaranggota. Meskipun kali ini kegiatan perkuliahan dilakukan secara online, dalam kurun waktu setahun ini pula tercipta berbagai momen berharga yang dapat terbentuk menjadi cerita, pengalaman, serta bekal yang dikenang oleh para aktivis, pengurus, maupun alumni. Oleh sebab itu, tepat pada tanggal 18 September 2021, HIMTI BINUS University menyelenggarakan sebuah kegiatan internal yaitu HIMTI 29th ANNIVERSARY untuk merayakan hari bersejarah ini.

Bertemakan “Unbroken Bond from The Memory of Happiness”, selain memperingati dan merayakan ulang tahun organisasi, acara ini juga bertujuan untuk membentuk dan mempererat hubungan kekeluargaan yang terjalin antarsesama aktivis, pengurus, maupun alumni HIMTI BINUS. Kami yakin dengan terbentuknya suatu memori bahagia akan mengeratkan suatu hubungan yang terbentuk dan mempersatukan seluruh anggota yang terlibat pula.

Acara HIMTI 29th ANNIVERSARY ini diawali dengan pembukaan dan penyambutan peserta oleh Axcel Deon Davelin Syahputra dan Maevy Marvella selaku MC Acara. Lalu, acara dilanjutkan dengan kata sambutan dari Kamal Fikri Nabawi selaku ketua acara, Daffa Rizki Rizali selaku President of HIMTI Alam Sutera 2021, Naomi Agatha Geraldine selaku President of HIMTI Kemanggisan 2021, dan William Yulio selaku Chairman of HIMTI 2021. Acara ini juga dihadiri oleh Bapak Fredy Purnomo selaku Dean of School of Computer Science, Bapak Derwin Suhartono selaku Head of Computer Science Department, dan banyak deputi lain yang turut memberikan beberapa kata sambutan untuk memeriahkan pembukaan acara ini.

Selanjutnya, acara ini dilanjutkan dengan games yang dipimpin oleh Adriel Jonathan Santoso dan Kenny selaku MC Games. Sesi games ini terdapat 3 babak, yaitu Guess The Mumble, Wrong Voice, dan Pixels, yang mana setiap babaknya telah disiapkan masing-masing 4 soal untuk ditebak. Setiap peserta beradu kecepatan dan ketepatan dalam menjawab untuk memperebutkan hadiah menarik yang telah disiapkan panitia. Setelah sesi games berakhir, peserta disuguhkan tayangan video ucapan selamat ulang tahun beserta harapan dari para pengurus inti HIMTI BINUS. Lalu, seperti acara ulang tahun pada umumnya, acara dilanjutkan dengan sesi peniupan lilin kue ulang tahun yang diwakilkan oleh William Yulio sebagai representatif.

Puncak acara yang ditunggu-tunggu, yaitu penayangan video peserta lomba HIMTI Got Talent, lomba dimana peserta tak hanya dipersilakan untuk menampilkan bakat dan kemampuannya tetapi juga berkesempatan mendapatkan hadiah yang tak kalah menarik. Setelah penayangan video, seluruh peserta yang hadir dapat turut berpartisipasi dengan memberikan suaranya untuk menentukan langsung siapa pemenang dari lomba tersebut. Setelah pengumuman pemenang lomba, acara dikembalikan kepada MC Acara untuk melakukan penutupan dan sesi foto bersama.

Sesuai tema acara, yaitu “Unbroken Bond from The Memory of Happiness”, dengan diadakannya acara HIMTI 29th ANNIVERSARY ini, diharapkan dengan terciptanya momen kebersamaan yang menyenangkan ini, ikatan antara para aktivis, pengurus, juga alumni HIMTI BINUS dapat terjalin lebih erat. HIMTI BINUS tidak hanya sekadar himpunan dimana mahasiswa Teknik Informatika Bina Nusantara berkumpul dan berpartisipasi secara aktif, melainkan juga adalah rumah kedua dimana para anggota dapat leluasa untuk pulang. One Family, One Goal!

#HIMTI2021
#HIMTIAnniversary
#UnbrokenBondFromTheMemoryOfHappiness
#OneFamilyOneGoal