Jaringan 5G Diprediksi 40 Kali Lebih Cepat dari 4G

Smartphone yang kita gunakan sehari-hari membutuhkan sebuah jaringan yang dapat menghubungkan dengan internet sehingga smarthphone dapat kita gunakan. Jaringan tersebut memiliki berbagai ragam, mulai dari jaringan GPRS, EDGE, 3G, H, dan 4G. Untuk saat ini jaringan 4G menduduki peringkat pertama karena dapat mencapai kecepatan 100 Mbps.

Selang empat tahun setelah diluncurkannya smartphone dengan jaringan 4G, kini pasar telekomunikasi tengah mengarap jaringan 5G. Disebut-sebut 5G jauh lebih mumpuni kecepatannya dibandingkan 4G. Perusahaan telekomunikasi masih dalam tahap awal pengembangan 5G yang diperkirakan baru akan rilis pada tahun 2019 atau 2020. Diperkirakan, Serikat Telekomunikasi Internasional di PBB baru akan mendefinisikan 5G pada tahun 2018 dan menetapkan standarnya pada tahun 2019.

Namun ada beberapa patokan soal 5G di masa mendatang, yaitu jaringan ini akan jauh lebih cepat, lebih pintar, dan lebih irit energi ketimbang 4G. Selain itu 5G tidak hanya digunakan di ponsel, tapi juga di berbagai perangkat pintar rumah tangga dan benda pakai lainnya.

 

Source: https://i0.wp.com/www.beranda.co.id/wp-content/uploads/2016/10/Mengulik-Fakta-Menarik-Jaringan-5G-Buat-Kamu-Kalap-Nge-Download.jpg?resize=640%2C360

Kelebihan

            Dalam hal kecepatan, 5G diprediksi melesat 40 kali lebih cepat dari 4G. Jaringan 5G dapat mengunduh film 3-D dalam waktu hanya 6 detik. Di jaringan 4G, film 3-D diunduh selama 6 menit. Jaringan 5G mampu dengan cepat membaca perintah, artiya dengan 5G pengguna lebih cepat membuka situs, aplikasi, video, dan pesan.

Kekurangan

Gelombang 5G sangat pendek dan tidak mudah menembus dinding. Berarti diperlukan ribuan, atau bahkan jutaan, menara telekomunikasi mini disetiap tiang lampu, bangunan, dalam rumah, atau bahkan di setiap kamar. Inilah yang tengah dicari solusinya.

Melihat dari kelebihan jaringan 5G yang diprediksi 40 kali lebih cepat dari 4G membuat kita ingin beralih dari jaringan 4G jaringan 5G. Kita tunggu saja perilisan jaringan 5G 3 tahun lagi.

 

 

Source:

m.cnnindonesia.com/teknologi/20151226101218-213-100418/jaringan-5g-diprediksi-40-kali-lebih-cepat-dari-4g/

Grace Gisella