Lomba Matematika HIMMATFEST
HIMMATFEST 2021 merupakan acara festival dari Himpunan Mahasiswa Matematika Universitas Bina Nusantara yang bertunjuan untuk menambah pengalaman peserta serta sebagai bentuk kontribusi dalam pengabdian yang berkaitan keilmuan Teknik Informatika dan /atau Matematika bagi masyarakat global. HIMMATFEST 2021 sendiri terdiri dari 3 rangkaian acara yaitu seminar, workshop, dan lomba yang dilaksanakan pada hari yang berbeda.
Pada lomba ini, HIMMATFEST mengambil tema “EXPONENT (EXPlore yOur passioN, ENjoy your compeTition)”. Acara lomba ini diadakan pada Minggu, 19 Desember 2021 pukul 07.30 – 16.15 melalui aplikasi Zoom Meetings.
Acara dibuka dengan sambutan oleh Master of Ceremony, dan dilanjutkan dengan sambutan Ketua Acara, Ketua Himpunan, dan Dosen Perwakilan.
Selanjutnya acara diawali dengan foto bersama dan dimulainya babak penyisihan.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengumuman peserta yang lolos babak semifinal
Acara dilanjutkan dengan foto bersama dan dimulai babak semifinal.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengumuman peserta yang lolos babak final serta dilanjutkan dengan istirahat.
Acara dimulai kembali pada pukul 13.00 untuk memasuki babak final. Pada babak final terbagi menjadi 2 babak yaitu, babak presentasi dan babak bonus. Dimana babak presentasi peserta harus memilih 3 dari 5 soal yang akan mereka presentasikan ke juri yang hadir. Sedangkan, babak bonus peserta diminta memilih satu kotak acak yang berisi soal dan mempresentasikan jawabannya kepada juri.
Acara diakhiri dengan pengumuman pemenang dari Lomba HIMMATFEST 2021, serta pemberian sertifikat pemenang lomba.
Dengan diadakannya acara ini, baik pemenang maupun peserta yang belum berkesempatan menang diharapkan bisa menambah kemampuan dalam bersaing serta menambah pengalaman dalam mengikuti lomba tingkat nasional.