Ulang Tahun HIMMAT 2021 : Time Travel – A Feast for Our 22nd Birthday

Pada era pandemi ini membuat seluruh kegiatan terpaksa harus dilaksanakan secara online. Baik sekolah maupun kerja semua harus dilaksanakan secara daring. Namun, hal tersebut tidak mengendurkan semangat Himpunan Matematika (HIMMAT) Universitas Bina Nusantara untuk merayakan ulang tahun yang ke-22. Ulang tahun HIMMAT kali ini dibawakan dengan tema “Time Travel : A Feast for Our 22nd Birthday”. Acara ini diselenggarakan pada Minggu, 9 Mei 2021 pada pukul 13:00 WIB dan kegiatan ini dilaksanakan secara online dikarenakan masa pandemi.

Di acara ulang tahun ini para peserta juga ikut merayakan ulang tahun HIMMAT yang ke-22. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa aktif serta dosen dan para alumni HIMMAT. Acara ulang tahun ini dimulai dengan kata sambutan oleh perwakilan dosen jurusan Teknik Informatika dan Matematika, yaitu Pak Faisal.

Lalu dilanjutkan dengan video persembahan dari para panitia acara ulang tahun HIMMAT. Pada video tersebut berisi ucapan selamat ulang tahun serta harapan-harapan para panitia untuk HIMMAT yang akan datang.

Setelah itu acara ulang tahun ini juga diisi dengan sharing oleh salah satu alumni. Sesi sharing alumni ini dibawakan oleh Amalia Sharfina Sulwan. Pada acara sharing ini para peserta mendapatkan cara menjalani kehidupan di kampus serta para peserta juga mendapatkan tip-tip agar menghindari kejenuhan dalam belajar.

Setelah sharing alumni, para panitia melakukan peniupan lilin yang diwakili oleh salah satu panitia. Para peserta dan panitia juga menyanyikan lagu ulang tahun untuk merayakan ulang tahun HIMMAT.

Kemudian para peserta bermain game gartic.io. pada game tersebut para peserta diharuskan menggambarkan kata yang telah diberikan oleh sistem pada game tersebut dan bagi yang bisa menjawab maksud dari gambar tersebut maka peserta akan mendapatkan poin.

Lalu pada acara ulang tahun ini diadakan doorprize. Para peserta yang mendapatkan doorprize akan diminta kesan dan pesan selama berkuliah di Teknik Informatika dan Matematika Universitas Bina Nusantara.

Acara diakhiri dengan foto bersama peserta dan panitia, dimana acara berakhir pada pukul 15:30 WIB. Dengan dilaksanakan acara ulang tahun ini, diharapkan organisasi Himpunan Matematika Universitas Bina Nusantara bisa menjadi organisasi yang lebih baik lagi untuk kedepannya.

Kevin Fernando