Pergantian Kepengurusan – Serah Terima Jabatan Ketua Umum Hapkido 2021-2022

[16 April 2021] Pada tanggal 20 Februari 2021, UKM Hapkido BINUS University Alam Sutera mengadakan acara serah terima jabatan kepengursan lama tahun 2020-2021 ke kepengurusan baru tahun 2021-2022. Kegiatan ini dilakukan melalui platform zoom pada jam 19.30-20.00. Acara ini dihadiri oleh Kepengurusan Lama meliputi Dewan Pengurus Inti (DPI) tahun 2020-2021, koordinator divisi, aktivis, calon kepengurusan baru, dan disaksikan juga oleh para anggota Hapkido BINUS Alam Sutera.

Rangkaian kegiatan yang terdapat pada kegiatan serah terima jabatan ini yaitu meliputi
1. Sambutan ketua lama
2. Sharing pengalaman pengurus lama selama menjabat
3. Prosesi serah terima jabatan kepengurusan lama ke kepengurusan baru
4. Harapan oleh ketua dan anggota kepengurusan baru.

Pada kegiatan ini secara resmi Hanna Jang menjabat sebagai Ketua Umum Hapkido BINUS Univesity menggantikan kepengurusan yang dipimpin oleh Ariel Wira Pratama sebagai Ketua Umum kepengurusan lama tahun 2020-2021. Ariel Wira Pratama sebagai ketua terdahulu menyampaikan kesan dan besar harapan kepada kepengurusan baru tahun 2021-2022 dapat bekerja amanah sesuai posisi dan jobdesk masing-masing dengan tujuan mengembangkan dan memajukan UKM Hapkido di BINUS Univeristy.

Dalam acara ini didapati hasil DPI dan anggota kepengurusan baru tahun 2021-2022 yaitu:

1. Hanna Jang sebagai Ketua Umum Hapkido BINUS
2. Albert Sachio sebagai Seketaris Umum Hapkido BINUS
3. M. Nawal Mumtaz sebagai Bendahara Umum Hapkido BINUS
4. M. Affan Ilhamsyah sebagai Divisi Humas

Rizka Haerunnisa