InnoVative & Event Work 2.0 Webinar
Pada Sabtu, 6 Agustus 2022 lalu, Binus Student Learning Community mengadakan kegiatan IVEW, atau webinar InnoVative & Event Work yang berjudul ‘Start a Business and Maximize Your Entrepreneurship Skills’. Pada webinar ini, kami mengundang Dr Gromyko Bongso , SE. MM yang merupakan owner dari Pompom group, selaku pembicara yang memaparkan materi terkait Entrepreneurship dan cara menumbuhkan motivasi entrepreneurship dalam diri.
Apa iitu Entrepreneurship? Entrepreneurship adalah aktivitas menciptakan, membangun dan meningkatkan bisnis untuk mendapatkan keuntungan. Selaku pemilik bisnis, Dr. Gromyko Bongso menjelaskan bagaimana perjalanan karir beliau dalam bidang entrepreneurship hingga Pompom Group menjadi terkenal. Beliau juga menjelaskan cara memilih bisnis yang menguntungkan.
Selain itu, Dr. Gromyko Bongso juga menguraikan beberapa hal terkait penumbuhan motivasi diri untuk memulai karir menjadi entrepreneur. Salah satunya adalah dengan berteman dengan orang yang telah memulai karir lebih dulu dalam bidang entrepreneurship. Dengan ini, akan tumbuh motivasi diri agar bisa menjadi entrepreneur. Dr. Gromyko Bongso juga menyebut, bahwa untuk menjadi entrepreneur yang sukses, diperlukan teamwork yang baik agar tujuan bisa tercapai.