Taktik Permainan Tenis Lapangan

Untuk memenangkan pertandingan tenis, seorang pemain perlu menggunakan taktik yang jitu agar dapat memenangkan pertandingan. Ada beberapa teknik yang merupakan teknik dasar yang dapat diterapkan dalam menghadapi lawan agar dapat mengalahkannya.

Dalam permainan tenis ada dua jenis permainan, yaitu permainan tunggal dan permainan ganda. Masing-masing mempunyai taktik sendiri-sendiri.

1. Taktik dalam bermain tunggal

Dalam permainan tunggal sebaiknya kita haru mengetahui terlebih dahulu kekuatan dan kelemahan yang kita miliki kemudian mengetahui kelebihan dan kelemahan lawan. Selanjutnya lindungilah kelemahan kelemahan sendiri dan lancarkan serangan pada kelemahan lawan. Usahakan agar lawan banyak berlari, sehingga dengan demikian lawan akan sering membuat kesalahan dan akhirnya tidak dapat mengembalikan bola.

1.a. Taktik Servis dalam permainan tenis tunggal

Lakukan dekat garis tengah sehingga kedua sisi lapangan dengan mudah dapat dikuasai, usahakan agar servis masuk. Kegagalan melakukan servis merupakan sebuah kerugian besar, karena memberikan poin pada lawan.

Sebaliknya jika menerima servis , pukulah kembali sedalam mungkin sehingga jatuh mendekati  garis belakang. Bila lawan bergerak maju ke net lakukan pukulan top spin ke arah kaki lawan sehingga lawan akan kesulitan mengembalikan bola dengan keras. Selain itu berikan bola lop melewati di atas kepalanya agar lawan dapat dipaksa mundur kembali.

1.b. Maju ke depan net

Maju ke depan net adalah strategi yang baik untuk melawan pemain yang gugup. Namun yang perlu diperhatikan, jangan  sekali-kali ke depan net bila pukulan dalam kita tidak benar-benar jatuh ke daerah belakang lawan. Namun jika kita mengembalikan bola lawan yang jatuh di sekitar daerah servis ikutilah dengan maju ke depan net. Jika anda menjumpai pemain yang selalu berada di daerah belakang, usahakan memukul bola jatuh dekat net sehingga memaksa lawan untuk maju. setelah lawan di dekat net, maka lakukanlah dengan pukulan lop jauh ke belakang atau disamping kiri atau kanan lawan. Jika anda sudah menang, sebaiknya jangan sekali-kali mengubah taktik yang sudah anda pakai.
2. Taktik Dalam Bermain Ganda

Permainan ganda menuntut sebuah kerja sama yang baik antar pasangan. Selain itu dituntut untuk mempunyai kemampuan dalam pukulan voly dan pukulan overhand. Biasanya keberhasilan sebuah tim ganda dalam permainan tenis terletak pada kemampuannya dalam bergerak maju dengan cepat ke dekat jaring net ataupun mundur untuk mengejar pukulan lop lawan.

Apa bila lawan melakukan servis sebaiknya salah satu pemain berdiri di dekat net. Namun sebaliknya jika lawan sedang menerima servis yang kita lakukan maka kawan kita akan berdiri di depan garis servis. Jangan sampai seorang pemain berada di dekat net sedang yang lain berada di garis belakang. Karena situasi yang demikian mengakibatkan daerah diagonal yang tidak terjaga sangat lebar. Dalam permainan ganda kecepatan pukulan lebih penting dari pada kerasnya pukulan.

Dalam hal servis, biasanya dalam permainan ganda menggunakan servis pendek. Hal ini untuk menghindari agar lawan tidak dapat mengembalikan pukulan dengan keras. Sering kali ketika sebuah tim mengembalikan bola dengan ketinggian sedang, langsung di smash oleh lawan. Untuk menghindari agar tidak terjadi hal demikian harus pandai membaca gerakan lawan agar bola yang dikembalikan tidak menjadi umpan smash bagi lawan.

 

Sumber : http://www.olahragakesehatanjasmani.com/2015/04/taktik-permainan-tenis-lapangan.html