National Alumni Gathering 2021
Pada 29 Mei 2021, AIESEC INDONESIA dan AIAO (AIESEC Indonesia Alumni Organization) mengadakan pertemuan antara para alumni AIESEC dari seluruh Indonesia. Pertemuan ini disebut dengan National Alumni Gathering dan kegiatannya dilaksanakan secara online menggunakan platform ZOOM Meeting.
Rangkaian kegiatan untuk acara National Alumni Gathering terdiri atas berbagai sesi seperti Special Event per Decade, Breakout Room Session, dan Alumni IdeaFest.
Dalam sesi Special Event, panitia telah mempersiapkan berbagai kuis dan trivia untuk setiap dekade agar alumni yang tergabung dapat bernostalgia dengan acara-acara yang pernah berlangsung pada dekade tertentu. Tidak hanya itu, alumni juga dapat membagikan kisahnya terkait acara yang pernah berlangsung tersebut dan membuat suasana lebih hidup.
Dalam sesi breakout room, alumni dapat berinteraksi dengan alumni lainnya melalui circle yang lebih kecil. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan keakraban antar alumni dalam breakout room, serta bernostalgia.
Sedangkan Alumni IdeaFest merupakan platform yang disediakan oleh panitia agar alumni dapat membagikan cerita atau informasi terkait ide, inovasi, atau bisnis yang sedang mereka jalankan.
Tidak hanya itu, National Alumni Gathering juga menyediakan platform untuk setiap alumni membagikan cerita tentang apa yang mereka rindukan dari AIESEC selama mereka tergabung dalam organisasi AIESEC. Untuk meningkatkan atmosfernya lebih lagi, para alumni juga mencantumkan foto-foto kenangan mereka selama waktu mereka bersama AIESEC.