BOMBER VOLLEY 2022

 

Pada tanggal 19 September 2022 kemarin, UKM Volley Binus mengadakan Event Gathering dengan nama BOMBER(bonding bareng member) secara onsite di Kampus Binus Syahdan, Jakarta Barat. Event Gathering ini diadakan bertujuan untuk mengajak para anggota aktif dari UKM Volley Binus menjadi saling mengenal satu sama lain dan membangun kebersamaan antar individu. Selain itu, Event ini juga diadakan sehingga membangun ikatan dan kebersamaan antaranggota UKM Region Binus Alam sutera dan Kemanggisan.

Event ini dihadiri oleh 100+ mahasiswa Binus region Alam sutera dan Kemanggisan, dari angkatan B24 hingga B26. Acara ini dibawakan oleh kedua MC dari Kepengurusan UKM Volley Binus, yaitu Adit dan Natasha. Kedua MC dapat membawakan kehangatan bagi para peserta selama event berlangsung, hingga keseruan pada sesi games sebagai inti acara Gathering ini, diantaranya Oxkadon, Tak kene, dan You can’t see me.

 

Acara ini diawali dengan sambutan dan doa dari Kak Jeremy Nathaniel selaku ketua acara. Tidak lupa juga kata sambutan dari Kak Andrey Gunadi selaku ketua umum UKM Volley Binus. Kemudian, dilanjutkan dengan Perkenalan para DPI dan pengurus UKM Volley Binus, beserta dengan ketiga kandidat calon ketua umum periode selanjutnya.

Sebelum masuk ke sesi games, para peserta kemudian diajak untuk pemanasan terlebih dahulu. Sesi pemanasan ini dipimpin oleh ketiga kandidat calon ketua umum periode selanjutnya, yaitu Adit, Osmond, dan Delbert. Setelah sesi ini selesai, para pengurus kemudian membagi para peserta menjadi 10 kelompok. Setiap kelompok akan membuat yel-yel/jargon, yang dibimbing langsung oleh para pengurus UKM.

 

Diawali dengan games pertama, Oxkadon yaitu permainan tic-tac-toe yang berada di tengah lapangan, sehingga pemain harus lari sebelum menaruh simbolnya. Setiap tim diberikan 3 buah simbol X atau O yang berukuran besar, kemudian mereka harus berputar di tempat sebanyak 5 kali. Mereka kemudian akan mengadu kecepatan berlari mereka ke tengah lapangan untuk menaruh simbol mereka, sambil sempoyongan karena pusing setelah berputar di tempat. Setelah 3 simbol sudah ditaruh, para pemain selanjutnya diperbolehkan untuk melanjutkan permainan dengan kemudian memindahkan salah satu simbol ke tempat yang mereka inginkan.

 

Dilanjutkan dengan games kedua, Tak kene, yaitu sebuah permainan dimana pemain harus melemparkan bola voli untuk mengeliminasi lawan dan mencetak poin. Lawan diperbolehkan untuk menghindar dari bola, tapi tidak boleh keluar dari lapangan. Para pemain juga boleh menangkap bola yang dilempar oleh pemain lawan dan bola tersebut akan menjadi bola mereka. Permainan ini mirip dengan olahraga dodgeball.

 

Diakhiri dengan games ketiga, You can’t see me. Permainan ini sama seperti permainan bola voli pada umumnya, namun netnya ditutup dengan kain terpal sehingga para pemain tidak dapat melihat darimana arah datangnya bola lawan. Permainan ini juga dikenal dengan sebutan “Blind Volley”.

Hingga tiba pada waktu penutupan event Gathering ini, yang ditutup dengan pengumuman pemenang dan pembagian hadiah, serta doa dan ucapan apresiasi dari kepengurusan UKM Volley Binus dari keikutsertaan para anggota.