Teknik Passing Bawah dalam Bola Voli

Sumber Gambar : http://perpustakaan.id/wp-content/uploads/2016/05/Teknik-Cara-Latihan-Pass-Bawah-Dan-Pass-Atas-Pada-Bola-Voli.jpg

 

Passing bawah merupakan teknik dasar bola voli. Teknik ini digunakan untuk menerima servis, menerima spike, memukul bola setinggi pinggang ke bawah dan memukul bola yang memantul dari net. Passing bawah merupakan awal dari sebuah penyerangan dalam bola voli. Keberhasilan penyerangan tergantung dari baik buruknya passing bawah. Apabila bola yang dioperkan jelek, maka pengumpan akan mengalami kesulitan untuk menempatkan bola yang baik untuk para penyerang.

Berikut tahap-tahap dalam melaksanakan passing bawah, yaitu:

  1. PERSIAPAN

* Bergerak kea rah bola dan atur posisi tubuh

* Genggam jari tangan

* Kedua tungkai merenggang santai, bahu terbuka lebar

* Tekuk lutut, tahan tubuh dalam posisi rendah

* Bentuk landasan dengan lengan

* Ibu jari sejajar, siku terkunci

* Lengan sejajar paha, punggung lurus

* Pandangan ke arah bola

 

  1. PELAKSANAAN

* Terima bola di depan badan

* Kaki sedikit diulurkan, lengan jangan diayunkan

* Alihkan berat badan ke depan

* Pukul bola jauh dari badan, gerakkan landasan ke sasaran

* Pinggul bergerak ke depan

* Perhatikan saat bola menyentuh lengan

 

  1. GERAKAN LANJUTAN

* Jari tangan tetap digenggam, siku tetap terkunci

* Landasan mengikuti bola ke sasaran

* Lengan sejajar di bawah bahu

* Pindahkan berat badan ke arah sasaran

* Perhatikan bola bergerak ke sasaran

 

Beberapa kesalahan yang sering terjadi saat melakukan passing bawah dalam bolavoli antara lain:

  • Ketika menerima bola lengan terlalu tinggi, kemudian lanjutan lengan berada di atas bahu
  • Tubuh terlalu rendah karena pinggang ditekuk sehingga operan terlalu rendah dan kencang. Seharusnya yang ditekuk adalah lutut.
  • Lengan terpisah sesaat, sebelum, pada saat, atau sesaat sesudah menerima bola.
  • Bola mendarat di lengan daerah siku.

Demikian artikel yang saya buat di atas tentang Teknik Passing Bawah dalam Bola Voli. Terima kasih sudah mau membaca tentang artikel kami UKM Volley BINUS, tunggu artikel kami selanjutnya ya. Volley BINUS???!!!!! SAID!!!!!!!!

Sumber Penulisan : http://olympiadchild.blogspot.com/2013/04/pengertian-olahraga-voli-dan-sejarahnya.html