GATHERING ALAM SUTERA 2024
“Membangun kesadaran dalam kebersamaan!”
Gathering TFISC Alam Sutera merupakan suatu acara di mana para anggota dan juga pengurus TFISC di region Alam Sutera dapat saling bonding dan lebih mengenal satu sama lain. Dengan menggunakan platform interaksi sosial dan kolaborasi, semua anggota yang terlibat dapat memberi pendapat dan sugesti yang akan membantu terbangunnya aspek kerja sama tim untuk proyek-proyek di masa depan. Acara ini berfungsi untuk memperkuat ikatan sosial, memfasilitasi peluang jaringan koneksi, dan mempromosikan rasa kenyamanan di antara para peserta.
Pada hari Jumat, 19 Juli 2024, pukul 08.00 WIB, kita memulai acara dengan pendaftaran ulang para peserta dan juga pembukaan oleh para MC kami yaitu Agnes dan Gevin. Mereka memulai acara dengan sikap yang ceria serta kata-kata motivasi dan dorongan untuk membawa semangat kepada para aktivis maupun para pengurus. Setelah itu dilanjut dengan sambutan ceria dari ketua umum TFISC yaitu Natasya Andini, yang diteruskan dengan sambutan project manager TFISC gathering yaitu Aureline. Pada pukul 08.50 WIB, para MC menjelaskan berbagai permainan yang akan dilakukan di mana para aktivis dibagi menjadi beberapa kelompok yang membutuhkan kerja sama tim di setiap game.
Sebelum memulai sesi games, para peserta dipersilahkan mengambil snack terlebih dahulu untuk menambah energi dan semangat untuk bermain games yang akan berlangsung. Ini dilengkapi dengan menampilkan beberapa iklan dari sponsor hari itu, yaitu Mayora Group dan juga Indofood.
Games pertama yang dilakukan adalah Lomba Poster Design, yang membutuhkan kerjasama tim dan mengasah kreatifitas para peserta acara. Pada pukul 10.00 WIB, Semua poster yang dikumpulkan lalu dipresentasikan dan di voting untuk menentukan para pemenangnya. Voting tersebut dilakukan melewati Google Forms yang sudah disediakan.
Selanjutnya, games ke-dua yang dilakukan adalah Heads Up, di mana peserta berusaha menebak nama hewan yang di describe anggota kelompok lainnya. Dalam permainan tersebut dibutuhkan kecepatan untuk menjawab serta ketepatan kata yang diucapkan agar kelompok mendapatkan poin. Berikutnya ada permainan Quiz TFISC, di mana peserta harus menebak jawaban yang benar mengenai informasi terkait TFISC, seperti maskotnya, visi dan misi organisasi, dsb.
Setelah semua games dilaksanakan, MC menyerahkan mic kepada project manager kami untuk mengumumkan para pemenang dan pemberian hadiah dari tiga games tersebut. Tidak hanya sampai disitu, para MC melanjutkan acara dengan menulis kesan pesan selama acara berlangsung. Lalu, pada pukul 11.30 WIB, acara diakhiri dengan sesi dokumentasi para peserta dengan panitia dengan memegang spanduk TFISC Gathering, juga dengan pembagian bingkisan penuh snack yang disediakan para panitia.