LDK AKTIVIS 2023 DAY 2
“Unleashing Potential: Collaborative Growth to Revolutionary Leadership”
Hari kedua LDK dilaksanakan pada tanggal 26 Maret 2023. Di hari kedua LDK Aktivis dimulai dengan pembacaan doa yang dipandu oleh Ceanurisa Aziza Ciptadi dan Ingga Prameswari selaku MC. Selanjutnya dilanjutkan dengan pembacaan tata tertib dan mengarahkan aktivis untuk mengisi entry ticket dan pre test yang telah disediakan oleh panitia. Setelah selesai, sesi berikutnya adalah pemaparan materi Materi “Build a good environment through meaningful collaboration” yang disampaikan oleh Kak Diaz Muhida yang juga menjabat sebagai Student Organization Advisor TFISC. Sesi pemaparan materi dilakukan selama 90 menit, kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab selama 30 menit.
Sebelum masuk sesi istirahat (ISHOMA) ada sesi games TTS (Teka- Teki Suka Suka TFISC), pada sesi ini setiap kelompok berkesempatan raise hand (yang diwakilkan oleh perwakilan kelompok) untuk menjawab teka-teki silang. Nantinya kelompok yang paling banyak mengumpulkan poin yang akan menjadi pemenang dalam games ini. Setelah sesi games selesai, peserta dipersilahkan untuk istirahat (ISHOMA) selama 1 jam 20 menit kemudian kembali lagi ke zoom.
Setelah istirahat, para calon aktivis dan panitia masuk kepada sesi selanjutnya yaitu FGD (Forum Group Discussion). Setiap kelompok akan masuk kepada breakout room masing-masing, kemudian nantinya PIC akan memimpin diskusi dan memberikan case study yang harus dibahas. Setiap calon aktivis dapat langsung menyampaikan pendapatnya secara langsung kepada teman dan PIC kelompok.
Setelah sesi ini selesai, dilanjutkan dengan sesi games yang kedua yaitu Scavenger Hunt. Games ini tetap dilakukan secara berkelompok, setiap kelompok harus bisa mendapatkan clue dari panitia yang yang telah dipilih untuk bisa merangkai kalimat, namun 5 keyword tersebut ada pada para panitia sehingga setiap kelompok harus bisa menebak siapa panitia yang memiliki 5 keyword tersebut.
Dan setelah sesi games selesai dilanjutkan dengan sesi sharing dan Q&A umum, pada sesi ini pengurus akan sharing mengenai pesan, kesan, dan pengalaman mereka selama menjadi aktivis. Tidak lupa calon aktivis juga diperbolehkan untuk memberikan kesan dan pesan yang didapatkan selama 2 hari masa LDK Aktivis, dilanjutkan dengan sesi pembacaan pemenang yang didasarkan pada poin yang telah dikumpulkan saat games, FGD, dan video take home yang dimenangkan oleh kelompok 15.
Untuk menutup LDK Aktivis day 2, para calon aktivis diminta untuk mengisi Post Test dan diakhiri dengan sesi dokumentasi.