LDK Aktivis 2022

Pada Kamis, 24 Maret 2022, Jumat, 25 Maret 2022, dan Sabtu 26 Maret 2022, PARAMABIRA telah melaksanakan rangkaian kegiatan LDK A (Latihan Dasar Kepemimpinan Aktivis). Dikarenakan situasi pandemi Covid-19 yang masih ada, kegiatan LDK A 2022 ini kembali diadakan secara virtual dengan menggunakan platform Microsoft Teams. Kegiatan LDK A ini merupakan kegiatan tahunan yang wajib diadakan oleh PARAMABIRA, dimana para aktivis dibekali dengan berbagai ilmu terkait perihal berorganisasi, manajemen waktu, komunikasi, hingga pelatihan tiap divisi yang ada.

Hari pertama LDK A, yaitu Kamis, 24 Maret 2022, para aktivis mengikuti sesi pertama dengan tema “Communication Skill” yang dibawakan oleh Davia Belinda Hidayat. Materi dalam sesi ini mengajarkan para aktivis agar bisa berkomunikasi dengan baik satu sama lain sebagai sesama anggota PARAMABIRA. Sesi pertama ini kemudian diakhiri dengan adanya sesi QnA, sharing, dan dokumentasi.

Di hari kedua LDK A, yaitu Jumat, 25 Maret 2022, para aktivis kembali berkumpul di Microsoft Teams untuk mengikuti training per divisi yang mereka pilih. Terdapat 4 divisi, antara lain marketing yang dibawakan oleh Regina Nathania Liwoso, rehearsal yang dibawakan oleh Aveline Christina Nugroho, creative yang dibawakan oleh Carla Linus, dan acara yang dibawakan oleh Wisnu Budiarto. Dengan adanya training per divisi ini diharapkan dapat menambah ilmu aktivis terkait divisi yang mereka pilih. Hari kedua ditutup dengan sesi games dan dokumentasi.

Pada hari terakhir LDK A, yaitu Sabtu, 26 Maret 2022, para aktivis mengikuti sesi “Time Management” yang dibawakan oleh Nabila Ajeng Wulandari. Aktivis diajarkan bagaimana caranya mereka dapat mengatur waktu mereka dalam kehidupan sehari-hari, berorganisasi, hingga berkuliah. Sebelum memasuki sesi ketiga, ada sesi games untuk menyegarkan para aktivis lagi. Sesi ketiga yaitu “Teamwork” yang dibawakan oleh Vania Christ Fina mengajarkan para aktivis bagaimana cara menjadi tim yang solid dan bagaimana cara menjalankan teamwork dengan baik sebagai suatu organisasi. Lalu kegiatan terakhir adalah “Sharing Session” bersama beberapa alumni PARAMABIRA dan pembicara-pembicara dari hari pertama LDK A. Hari terakhir ditutup dengan sesi dokumentasi.

LDK Aktivis yang telah diadakan selama 3 hari ini dapat memberikan pengalaman serta pengetahuan yang baik dalam membentuk softskill para aktivis untuk kedepannya.