SUDAHKAH KITA BENAR DALAM BERPANTANG DAN BERPUASA | KMK JUMAT 11 MARET 2022

KMK Jumat 11 Maret 2022

“Sudahkah Aku Benar Dalam Berpantang dan Berpuasa?”

Pada materi hari ini menjelaskan bagaimana cara kita sebagai umat Katholik melakukan pantang dan puasa dengan benar, yang dibawakan oleh Romo Leo. Sebelum menjelaskan hal itu, pertama kami disuguhkan mengenai pengertian dari pantang dan puasa. Dimana pantang merupakan menahan diri dari makan daging atau salah satu jenis makanan tertentu yang digemari atau sering dikonsumsi. Sedangkan puasa merupakan tindakan sukarela untuk tidak makan atau tidak minum.

Kemudian Romo Leo juga menjelaskan beberapa prinsip dasar mengenai peraturan perpantang dan berpuasa dalam Katholik, berdasarkan Kitab Hukum Kanonik, kan. 1249. Dalam penjelasannya juga mencakup siapa saja yang wajib untuk melakukan pantang dan puasa. Dimana yang wajib untuk berpantang adalah semua umat yang telah berusia genap 14 tahun ke atas. Dan yang wajib berpuasa adalah mereka yang mencapai usia dewasa.

Selanjutnya, untuk menjadi materi penutup KMK Jumat hari ini adalah penjelasan mengenai dasar perayaan Rabu Abu. Dimana ada 5 dasar, yaitu :
1. Pintu masuk bagi umat Katolik untuk memasuki masa prapaskah.
2. Abu yang digunakan pada Hari Rabu Abu adalah abu dari daun palma yang digunakan pada tahun sebelumnya.
3. Tradisi menggunakan abu sebagai tanda tobat dengan cara ditaburi di atas kepala atau disekujur tubuh atau diolesi pada dahi.
4. Abu dioleskan pada dahi mengingatkan kita akan kepemilikan diri kita.
5. Abu juga mengingatkan kita, bahwa setiap kita bukanlah apa-apa.

Penulis : Tertiana Aristadewi
Peninjau : Tim MEDKOM Malang