Kemeriahan Perayaan Natal dan HUT KMK BINUS 2023 | 25 Januari 2023
Perayaan Natal menjadi tradisi dan kewajiban kita sebagai umat Katolik untuk merayakan hari kelahiran Tuhan kita, Yesus Kristus. Tanpa pernah absen, KMK BINUS selalu merayakan hari Natal dengan meriah dan sudah menjadi tradisi selama bertahun-tahun lamanya. Perayaan Natal ini diselenggarakan bersama dengan Perayaan Hari Ulang Tahun KMK BINUS, yang jatuh pada tanggal 12 Januari. Sejak tahun 2021, kedua perayaan besar KMK BINUS ini terpaksa diadakan secara daring karena adanya pandemi Covid-19. Pada tahun 2023 ini, event Natal dan HUT KMK BINUS 2023, menjadi pembuka rangkaian acara KMK BINUS selama satu tahun ke depan.
Sesi Dokumentasi Regional Bandung
Tanggal 25 Januari 2023 menjadi tanggal yang sangat spesial bagi KMK BINUS. Mengapa? Karena,
setelah mengalami fase daring selama hampir kurang lebih dua tahun, kami dapat kembali melaksanakan kegiatan secara onsite. Selain itu, ada perayaan Natal dan HUT KMK BINUS 2023 diselenggarakan secara integrasi yang mencakup regional Greater Jakarta, Bandung, dan Malang. Dimulai pada siang hari, perayaan ini dibuka dengan Misa Syukur Hari Ulang Tahun KMK BINUS yang ke-33.
Setelah Misa Syukur, acara kami lanjutkan dengan perayaan Natal dan HUT KMK BINUS. Acara dimulai
menjelang sore hari yang dibuka oleh MC yang sangat kompak. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari ketua event, yaitu Nawang Mahesi juga turut menyambut acara ini. Setelah pembukaan selesai, para peserta diajak untuk turut serta meramaikan sesi ice breaking. Sesi ini berjalan dengan sangat seru dengan pesertanya yang juga sangat interaktif. Selanjutnya diadakan sesi voting nominasi “KMK Ter-” yang menjadi ajang tradisi pada event Natal dan HUT KMK BINUS. Pada sesi ini peserta akan memilih nominasi sesuai kategori melalui platform Google Form. Menjadi wadah insight bagi para peserta merupakan salah satu tujuan kami sebagai panitia untuk dapat memberikan wawasan baru. Salah satu cara dalam mencapai tujuan tersebut adalah dengan mengundang beberapa pembicara untuk mewakili setiap regional. Regional Greater Jakarta, Bandung, dan Malang masing-masing memiliki pembicara yang hadir memberikan wawasan mereka tentang arti dari perayaan Natal.
Sesi Penyerahan Sertifikat Pembicara Regional Malang
Event hybrid yang diadakan sekaligus di tiga regional ini rasanya sangat kurang jika tanpa adanya interaksi apa pun, maka dari itu kami merayakan Hari Ulang Tahun KMK BINUS yang ke-33 secara bersamaan melalui Zoom Meeting, berupa sesi tiup lilin dan potong kue untuk melambangkan tahun yang baru bagi KMK BINUS yang diwakili oleh koordinator regional masing-masing.
Natal & HUT KMK BINUS di Kampus Kemanggisan
Pada sesi ini, kami membagikan lilin-lilin kecil kepada para peserta untuk dapat turut merasakan tahun dan awal yang baru bagi KMK BINUS di tahun 2023, dimana kita sudah dapat mengadakan acara secara of line dan bisa lebih berkembang lagi kedepannya.
Rangkaian event Natal dan HUT ini diakhiri oleh penghargaan kepada para ketua event yang sudah bekerja keras selama setahun belakangan ini dan menjadi pemimpin yang hebat bagi panitia lainnya.
#KMKBINUS
#AllForJesus
Penulis : Calista Cherryl
Peninjau: Medkom KMK BINUS