Mencari Wajah Yesus | KMK Jumat 19 Maret 2021
Pelaksanaan KMK Jumat dalam sesi dokumentasi (19/03/2021). (KMK BINUS / Andreas Verrill)
BINUS University, KMK BINUS – KMK Jumat menjadi rutinitas di jam kerohanian yang diselenggarakan oleh KMK BINUS. Pertemuan diawali dengan ibadat jalan salib sebagai bentuk perenungan dan penghayatan iman di masa prapaskah ini. Adapun tema yang disanjung adalah “Mencari Wajah Yesus”, dimana KMK ingin mengajak seluruh anggotanya untuk semakin memaknai pantang dan puasa dengan harapan lebih dikuatkan menjalaninya di tengah maraknya godaan di sekitar kita, khususnya selama di masa pandemi ini.
Pertemuan ini disambut hangat oleh Anastasia Jessica dan Antonia Felicia sebagai pembawa acara. Untuk mencairkan suasana, mereka pun mengajak seluruh peserta untuk bermain sejenak dengan permainan rantai kata. Disini peserta harus siap sedia ditunjuk dan diuji konsentrasinya untuk menjawab pertanyaan. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan lagu dan doa pembuka. Lagu pembuka kali ini terasa spesial, karena dipersembahkan langsung oleh anggota kesora KMK BINUS. Hingga akhirnya acara mencapai puncaknya, yaitu sesi sharing yang dibawakan langsung oleh Bapak Petrus Lakonawa, dosen character building agama Binus University. Beliau menceritakan Inkarnasi Allah menjadi manusia dalam kepribadian Yesus yang terlahir dan wafat sebagai manusia yang miskin dan menderita. Dari situ, Bapak Petrus menegaskan inti ajaran kristiani yakni meneladani kehidupan yang menderita, sehingga kita prihatin dan mampu menaruh belas kasih pada orang yang menderita.
Itu mencapai pokok ajaran tersebut, maka kita ditantang untuk menjalani masa puasa dan pantang. Walaupun banyak sekali godaan dan tantangannya, kita diingatkan oleh wajah Yesus yang menderita agar selalu dikuatkan dalam menjalaninya. Di akhir sesi Pak Petrus juga menantang peserta untuk mulai membiasakan diri dalam membantu orang-orang yang menderita dari hal sederhana. Dengan harapan kebiasaan tersebut akan membuahkan hal yang bermanfaat besar bagi sesama yang menderita sesuai dengan inti ajaran kristiani yang Yesus teladani.
Akhir kata, terima kasih kepada teman-teman yang sudah menjadi bagian dan turut berpartisipasi dalam KMK Jumat ini. Semoga kita semua dapat merasakan dan semakin meneladani belas kasih Tuhan di masa prapaskah ini. Tuhan Memberkati!.
#KMKBINUS
#AllForJesus
Penulis : Bernadetha Emma Wawin
Peninjau : Tim Medkom KMK