MELAYANI SESAMA MELALUI MISTAGOGI KATEKUMEN

MISTAGOGI adalah masa keempat dari seluruh proses inisiasi orang dewasa, yang dapat dikatakan pula sebagai masa pemantapan iman. Inti masa mistagogi adalah membimbing para baptisan baru untuk lebih memahami makna sakramen-sakramen dan menghayatinya dalam kehidupan mereka sehari-hari. Lewat masa ini kami fasilitator katekumen binus juga mau  membantu mereka untuk hidup secara kristiani dan kelak mati secara kristiani pula. Masa mistagogi adalah masa pendampingan bagi orang-orang yang baru dibaptis supaya mereka menemukan apa artinya berpartisipasi penuh dalam misteri sakramental Gereja dan dapat mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian diharapkan hidup mereka semakin terbentuk oleh perayaan sakramen-sakramen yang mereka ikuti.

Kami dari Katekumen BINUS mewujudnyatakan mistagogi itu dengan diadakannya kegiatan sosial, yang dipanitiai oleh para baptisan baru supaya mereka benar-benar bisa merasakan pelayanan dalam masyarakat.

Tempat yang dipilih kali ini adalah panti jompo wisma sahabat baru, disana kami bernyanyi bersama oma dan opa yang tinggal disana, ada sebagian dari mereka yang suka bernyanyi bahkan sampai ada yang menyimpan text lagu yang mereka suka.

Setelah bernyanyi kami melanjutkan dengan sesi sharing pengalaman, kami mendengarkan opa dan oma bercerita tentang pengalaman mereka, dan juga kami meminta nasihat dari mereka, disela-sela sesi ini kami juga bermain bersama oma dan opa yang ada disana.
Ternyata ada salah satu yang menyukai permainan othello namun beliau tidak mempunyai teman untuk bermain bersama, jadi saat kami datang mereka merasakan senang karena bisa bermain bersama. Kami juga cukup terkejut ketika diantara mereka ternyata ada yang pernah menjadi dosen di salah satu universitas ternama di Indonesia.
Setelah sesi ini, kami melanjutkannya dengan membagi makanan dan membantu oma dan opa untuk makan, dan setelah itu kami membagi souvenir untuk kenang-kenangan dan diakhiri dengan doa bersama.

Berikut merupakan dokumentasi mistagogi katekumen BINUS :

Davin Julian