Inovasi Baru yang Dapat Mempermudah Pengendara Mobil
Perkembangan teknologi pada saat ini memang tiada habisnya. Terjadi banyak sekali perubahan-perubahan yang sangat mengagumkan. Tidak hanya sekedar mengagumkan, melainkan perkembangan yang terjadi sangatlah tidak terduga. Sungguh tiada hentinya dunia teknologi menciptakan inovasi-inovasi baru yang bermanfaat dan juga luar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia. Inovasi baru serta unik yang dilakukan oleh dunia teknologi pada kendaraan saat ini juga menghasilkan hal-hal yang mampu menggemparkan dunia. Dengan perkembangan yang dilakukan, kendaraan sudah dapat dikendalikan menggunakan teknologi yang tersambungkan pada smartphone.
Berikut ini beberapa kendaraan yang telah menggunakan teknologi tersebut beserta konsep kerjanya. Yuk mari kita simak penjelasannya!
- BMW
Salah satu perusahaan otomotif yang sangat terkenal, apalagi kalau bukan BMW saat ini berkolaborasi dengan perusahaan teknologi multinasional yang berpusat di California, yaitu Apple dalam mengembangkan teknologi kunci digital. Kunci digital hasil dari kolaborasi di bidang teknologi dari dua perusahaan terkenal ini menggunakan teknologi jarak dekat (NFC), yang dimana pemilik dari kendaraan, khususnya mobil hanya perlu mendekatkan ponselnya pada pegangan pintu untuk dapat membuka mobil. Fungsi kunci digital ini tak hanya itu saja, namun juga dapat menyalakan mesin mobil. Hanya dengan menempatkan Iphone di tempat telepon, maka mesin mobil kalian sudah dapat menyala.
2. Tesla
Tesla merupakan perusahaan yang bergerak di bidang otomotif yang berhasil mencatatkan sejarah sebagai pembuat kendaraan listrik komersil pertama yang layak digunakan. Tidak hanya layak, namun dengan membuat kendaraan listrik ini, perusahaan Tesla meraup banyak sekali keuntungan. Saat ini Tesla juga telah membuat inovasi terbaru lainnya yaitu perusahaan ini hanya akan memberikan sebuah kartu dengan teknologi Radio Frequency Identification (RFID) yang mana kartu ini berfungsi untuk membuka pintu dan menyalakan mesin kendaraan dari mobil Tesla ini. Tak hanya itu saja, perusahaan ini juga menyediakan aplikasi yang bernama “Tesla” dengan fungsi yang mirip sekali dengan kunci mobil konvensional. Dikatakan mirip sekali dengan kunci mobil karena pada aplikasi ini pengendara mobil dapat menghidupkan mesin kendaraan dari luar mobil, mengunci pintu, hingga membuka tutup jendela. Tak hanya itu saja, aplikasi ini menyediakan fitur yang sangat menakjubkan karena dapat memberikan informasi mengenai jarak tempuh, konsumsi energi, dan juga jadwal servis berkala kendaraan tersebut.
3. Hyundai (Creta)
Hyundai menyediakan aplikasi canggih tidak hanya pada kendaraan kelas atas saja, melainkan juga pada kendaraan yang tergolong menengah, seperti contohnya aplikasi yang ada pada kendaraan Hyundai Creta, yaitu Bluelink. Bluelink adalah sebuah aplikasi yang berfungsi untuk menghubungkan mobil Hyundai Anda dengan menggunakan teknologi smartphone. Tidak diperlukan bluetooth untuk terhubung ke kendaraan tersebut, melainkan dengan jaringan internet saja. Hanya perlu mengunduh aplikasi Bluelink lalu menyambungkannya dengan perangkat head unit Hyundai Creta. Bluelink dapat mengatur untuk menyalakan mesin, AC, mengunci pintu hingga menyalakan klakson dan hazard melalui smartphone. Semuanya dapat dilakukan dari jarak jauh selama pengguna memiliki jaringan internet yang stabil. Pengendara juga dapat mengakses berbagai info seperti Vehicle Relation Management, Auto Collision Notification, Stolen Vehicle Notification, Stolen Vehicle Tracking, Stolen Vehicle Immobilization dan beberapa informasi lainnya.
Dari banyaknya perusahaan otomotif yang tersebar di seluruh belahan dunia, tiga perusahaan diatas sudah mulai mengaplikasikan pembaruan teknologi dengan membuat inovasi yang tidak hanya berfokus kepada performa mesin saja, melainkan sudah mulai mengarah ke fitur pendukung lainnya yang sudah dapat diakses dengan mudah melalui smartphone. Nah, di Indonesia sendiri mobil yang sudah dipasarkan adalah mobil Tesla dan Hyundai (Creta). Namun kabarnya, perusahaan otomotif lainnya juga sudah mulai mengembangkan inovasi baru dari teknologi yang dapat terhubung ke smartphone.
Daftar Pustaka
- https://carvaganza.com/canggih-ini-deretan-mobil-yang-bisa-dikendalikan-lewat-smartphone/
- https://otomotif.okezone.com/read/2020/06/24/52/2235522/kunci-digital-buka-pintu-dan-nyalakan-mobil-bisa-dengan-handphone
- https://oto.detik.com/mobil/d-5577974/android-12-bisa-bikin-hp-jadi-kunci-mobil-digital
- Penulis: Kanz Febriansyah, Shakira Karin Indrawan
- Editor: Axcel Deon Davelin Syahputra