Sistem Pembayaran tol berbasis MLFF menggunakan GNSS

Source : www.cnbcindonesia.com

Di Indonesia saat ini kemacetan menjadi salah satu permasalahan yang tidak disukai oleh banyak orang, terutama bagi pengguna jalan tol. Kemacetan di tol sering terjadi karena adanya antrian keluar masuk jalan tol.

Pada akhir tahun 2022

Multi Lane Free Flow atau biasa disingkat sebagai MLFF merupakan teknologi sistem pembayaran nirsentuh di gerbang tol yang dimana nantinya akan digunakan oleh pemerintah sebagai sistem pembayaran tol untuk menggantikan uang elektronik yaitu E-Toll. Yang dimana dengan MLFF ini pengguna jalan tol tidak perlu berhenti untuk membayar tol karena tarif dari tol tersebut nantinya akan terbayar secara otomatis melalui teknologi tersebut.

Jadi, Bagaimana sih cara kerjanya MLFF ?

Yang perlu diketahui bahwa MLFF menggunakan teknologi Global Navigation Satellite System (GNSS), yang dimana teknologi tersebut mengandalkan sinyal dari satelit maupun aplikasi yang ada di Ponsel kalian. Setelah Aplikasi tersebut di download kalian dapat mengisi data kendaraan berupa nama mobil, nomor plat, nomor rangka, dan informasi lainnya. 

MLFF ini sudah diterapkan di beberapa negara Loh! Seperti Jerman, Hungaria, Australia, Rusia bahkan sampai Belgia. Sistem MLFF ini juga tidak memakan waktu saat melakukan pembayaran dibandingkan dengan pembayaran melalui E-Toll yang memakan waktu kurang lebih 4 detik bahkan terkadang masih terjadi error yang menyebabkan jalanan menjadi macet.

 

Selain menghindari macet MLFF juga sudah terbukti dapat mengurangi polusi udara, terutama di gerbang tol dan daerah sekitarnya. MLFF juga dapat mengurangi dampak kecelakaan di jalan tol karena mobil tidak perlu antri untuk melewati gerbang tol sehingga juga mengurangi kemungkinan terjadinya tabrakan dari belakang. 

Pada Akhir Tahun 2023

Menurut Direktur Jenderal Perhubungan Darat Budi Setiyadi, MLFF ini direncanakan akan dijalani di Indonesia oleh pemerintah paling lambat Akhir tahun ini.

 

Oleh : Luke Sebastian Wahono

Sumber/Referensi :