TECHNO 2022 : Grow And Live to Achieve Xperiences With You (GALAXY) – Main Event

TECHNO (Togetherness, Entertainment, and Chasing New Opportunity) merupakan acara penyambutan mahasiswa baru School of Computer Science yang diadakan setiap tahunnya. TECHNO 2022 mengangkat tema GALAXY (Grow And Live to Achieve Xperiences With You)

Acara utama TECHNO 2022 berlangsung pada tanggal 18 September 2022 di Auditorium Kampus BINUS @Alam Sutera secara hybrid. Hampir seluruh panitia dan pengisi acara menghadiri acara secara onsite, sedangkan seluruh peserta menghadiri secara online melalui Zoom. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa baru School of Computer Science yang tersebar dari beberapa area kampus. Berbagai rangkaian acara yang disajikan sangat menarik perhatian, menghibur, memotivasi, dan menginspirasi para mahasiswa Binusian 26. Selain itu, acara ini juga dibuat untuk mempersiapkan mereka dalam masa transisi perkuliahan.  

Acara ini dipandu oleh dua orang MC, Adrian dan Shanti. Agar berjalan dengan lancar dan sukses, acara ini dibuka dengan doa pembuka yang dipimpin oleh Anselmus. Dilanjutkan dengan mendengarkan lagu Mars HIMTI, Mars BINUS, dan Himne Perguruan Tinggi Bina Nusantara. Para hadirin diminta untuk berdiri sebagai tanda menghargai. Kemudian MC membacakan beberapa peraturan yang dibuat oleh panitia sehingga acara dapat berlangsung dengan lancar dan  meminimalisir hal-hal yang kurang berkenan.

Acara TECHNO 2022 juga dihadiri oleh Bapak Dr. Ir. Derwin Suhartono, S.Kom., M.TI. Beliau merupakan Head of Computer Science Department yang hadir secara khusus untuk memberikan kata sambutan dan melantik mahasiswa baru School of Computer Science. Selain itu ada kakak DPI HIMTI juga memberikan kata sambutan dalam acara TECHNO 2022. Ketua TECHNO 2022, Geraldus Galvin Santoso, juga turut serta memberikan kata sambutan pada acara TECHNO 2022. 

Salah satu rangkaian acara yang spesial yaitu Visualisasi. Bentuk Visualisasi ini seperti short movie yang ditayangkan pada sela sela acara TECHNO 2022. Jumlah orang yang terlibat dalam Visualisasi terbilang cukup banyak untuk menyajikan sebuah karya yang luar biasa. Usaha mereka pun terbayarkan oleh respon dari seluruh peserta TECHNO 2022 yang sangat positif. 

Terdapat perkenalan staff dan dosen BINUS University. Acara ini diadakan agar para Binusian 26 dapat mengetahui dosen dan staff yang ada di BINUS University. Terlebih lagi mereka dapat mengenali dosen dan staff yang ada di kampus mereka masing-masing. Oleh karena itu, jika suatu saat bertemu, Binusian 26 dapat menyapa bapak/ibu dosen dan staff dengan baik.  

Acara yang tidak kalah penting yaitu penyambutan mahasiswa baru School of Computer Science yang dilantik langsung oleh Bapak Dr. Ir. Derwin Suhartono, S.Kom., MTI selaku Head of Computer Science Department. Pelantikan ini ada yang dilakukan secara onsite, ada pula yang online melalui Zoom. Meskipun ada yang onsite dan online, acara pelantikan ini dapat berjalan dengan baik. 

Berbagai performance dihadirkan dalam acara TECHNO 2022 untuk menghibur dan menambah semangat  para peserta. Seperti ada yang kurang rasanya jika dalam suatu acara tidak ada penampilan dance bukan? Oleh karena itu, kami menghadirkan STAMANARA (Seni Tari Mahasiswa Bina Nusantara). STAMANARA merupakan salah satu UKM yang ada di BINUS University.  UKM ini mengirimkan 5 personil untuk tampil secara onsite di Auditorium Kampus BINUS @Alam Sutera. Sebuah penampilan yang sangat pecah, memikat hati para penonton dan memeriahkan Auditorium. 

Salah satu acara yang menginspirasi peserta yaitu Talkshow yang dipandu oleh Jerico. Talkshow di TECHNO 2022 mengundang Kak Katia Evelyn. Beliau merupakan Binusian 22 fakultas  School of Computer Science yang saat ini meniti karir di Tokopedia sebagai Data Analis. Banyak hal yang dapat diambil dari sesi Talkshow ini. Berbagai tips and tricks seputar perkuliahan, lingkungan di dunia kerja,  dunia karir di bidang IT, dan secara khusus pengalaman sebagai Data Analis di Tokopedia. Talkshow ini juga dilengkapi dengan sesi QnA untuk memfasilitasi peserta agar menanyakan hal-hal yang kurang dimengerti atau masih penasaran. Sebuah pesan penutup dari Kak Katia untuk mahasiswa baru School of Computer Science yaitu eksplor, ambil setiap kesempatan yang datang, coba banyak hal-hal yang positif. Dengan begitu kalian dapat menemukan passion kalian. Jangan takut salah ataupun gagal dalam menghadapi masalah, dan yang terakhir, jangan mudah menyerah. Semangat Binusian!!!

Keseruan di TECHNO 2022 terus berlanjut. Sesi games yang dibawakan oleh dua orang MC, Benny dan Rehan serta Marcello sebagai maskot TECHNO 2022, mengundang keceriaan di acara ini. Games kali ini menggunakan Word Wall dan ada hadiah menarik untuk 3 orang pemenang. Selain itu juga terdapat doorprize yang berhadiah voucher Dewa Web. 

Selain performance dari UKM STAMANARA, dari HIMTI sendiri juga menampilkan performance yang tidak kalah menarik dan keren. Ada HIMTI Band online, HIMTI Band onsite, HIMTI Podcast, serta HIMTI Dance online. HIMTI Band online disajikan berupa video rekaman anak-anak HIMTI Band yang telah diedit untuk menjadi sebuah tontonan yang menarik. Video tersebut ditampilkan di sela-sela acara TECHNO 2022. HIMTI Band onsite di acara TECHNO 2022  berjumlah 6 orang. Penampilan ini menghibur seluruh peserta dan juga panitia yang ada. Terlihat banyak panitia serta tamu undangan di Auditorium yang ikut bernyanyi bersama-sama dengan mereka. 

Performance berikutnya yaitu HIMTI Podcast yang dimoderatori oleh Novita dan Edrick. Narasumber podcast kali ini menghadiri kakak-kakak HIMTI Binusian 24 yang berasal dari 5 area kampus yang berbeda. Di antaranya, ada Kak Fica, Kak Leo, Kak Kace, Kak Jason, dan Kak Sabiq. HIMTI Podcast ini membahas banyak hal seputar organisasi HIMTI, seperti pengenalan HIMTI secara umum, berbagai program kerja yang diadakan HIMTI, manfaat yang didapat dari organisasi ini, cara membagi waktu perkuliahan dengan berorganisasi, dan masih banyak lagi. Berbagai suka dan duka mereka lewati bersama dalam kepengurusan di HIMTI. 

Sedikit pesan dari kakak-kakak HIMTI Podcast untuk para mahasiswa baru School of Computer Science, untuk memanfaatkan kesempatan dan peluang yang ada. Di HIMTI kalian bisa mendapatkan banyak hal baik itu soft-skills, maupun hard-skills. Kalian juga dapat mengembangkan bakat atau talenta yang kalian punya dengan menyalurkannya di dalam berbagai kegiatan di HIMTI, seperti HIMTI Band, HIMTI Dance, MC, kepengurusan suatu acara, dan masih banyak lagi. So… jangan ragu yahh untuk join di HIMTI. 

Performance berikutnya dari kakak-kakak HIMTI yaitu HIMTI Dance Online. Ada banyak puluhan orang yang menari bersama sama dari berbagai area kampus BINUS. Acara ini berupa video yang ditayangkan di sela-sela acara untuk menghibur para peserta sekaligus penyemangat mereka.  

Sebagai penutup acara, TECHNO 2022 mengundang guest star DJ Philip. Dengan durasi 1 jam, seluruh peserta dan panitia melepas lelah mereka dengan bersenang-senang menikmati acara ini. Acara puncak ini sangat memeriahkan Auditorium Kampus BINUS @Alam Sutera. 

Demikian rangkaian acara utama TECHNO 2022. Semoga setiap rangkaian acara yang disiapkan oleh seluruh panitia dapat dikenang baik oleh seluruh peserta TECHNO 2022. Sampai jumpa di acara HIMTI berikutnya. One Family, One Goal.


Penulis: Florencia Irena