Kontribusi Teknologi Dalam Ekonomi Digital.
Ekonomi digital merupakan kegiatan ekonomi yang menggunakan kecerdasan buatan Artificial Intelligence (AI) atau internet. Ekonomi digital membawa banyak perubahan dalam kegiatan ekonomi masyarakat dan juga bisnis. Awalnya semua dilakukan secara manual, tetapi sekarang sepenuhnya otomatis. Dengan cara ini, semua aktivitas sehari-hari maupun bisnis dapat dilakukan dengan cepat dan akurat. Sebelum adanya ekonomi digital, membangun bisnis dalam suatu organisasi membutuhkan uang, waktu, dan tenaga. Namun, kini kita bisa menjalankan bisnis hanya dengan membuka toko online di berbagai platform.
Dengan kemudahan membuka toko online pada berbagai platform, para pelaku bisnis dan pengusaha industri kreatif harus bijak untuk mengambil langkah dalam ekonomi digital, khususnya di bidang media sosial, e-commerce, dan teknologi digital lainnya. Kini, hampir semua orang menggunakan smartphone sebagai alat utama teknologi informasi dan media sosial untuk acara promosi perusahaan. Para pengusaha semakin menyadari peran teknologi informasi sebagai ujung tombak dalam memajukan ekonomi digital.
Media sosial yang berperan besar dalam ekonomi digital harus mampu menerapkan metode pembayaran elektronik untuk mendukung pengembangan pendapatan bisnis. Jika seseorang biasanya melakukan transaksi tatap muka, kini dapat menggunakan sistem digital yaitu e-wallet. Perubahan dalam bisnis dan transaksi digital ini menunjukkan bahwa ekonomi digital terus berkembang. Faktanya, sekarang ada lebih dari 2000 start-up yang berlomba-lomba go online di berbagai jenis industri bisnis. Salah satu cara yang dilakukan para pionir bisnis ini adalah dengan mengembangkan aplikasi yang memudahkan aktivitas masyarakat sehari-hari. Memanfaatkan peran media sosial dengan benar tentu membawa banyak manfaat. Secara khusus, pandemi telah mendorong banyak konsumen untuk beralih ke platform digital untuk semua jenis transaksi, mulai dari memesan produk hingga belanja online.
Contoh Kontribusi Teknologi Dalam Ekonomi Digital.
Berikut beberapa contoh contoh kontribusi teknologi dalam ekonomi digital:
- Transportasi
Dari yang kita semua ketahui bahwa kini mencari alat transportasi sudah semakin mudah. Yang kalian butuhkan hanya dengan sebuah ponsel dan jaringan internet maka bisa memesan transportasi secara online berkat adanya teknologi. Dan juga tidak hanya untuk mengantar dan menjemput saja. Bahkan kalian bisa memesan makanan dengan jasa transportasi online yang dipilih. Selain makanan, pesan dan antar barang pun bisa dilakukan dalam satu aplikasi yang sama berkat bantuan teknologi.
- Perbankan
Berkat bantuan teknologi dalam ekonomi digital, semakin banyak peluang bisnis yang tercipta. Salah satunya dalam bidang perbankan. Para pelaku bisnis semakin giat dalam membangun fintech, salah satu contohnya adalah e-wallet. Dengan adanya e-wallet, transaksi non tunai menggunakan aplikasi semakin mudah dan lebih banyak digunakan oleh masyarakat. Tidak hanya memudahkan pelanggan, tetapi juga membantu para pelaku bisnis khususnya UMKM dalam membuat laporan keuangan menjadi jauh lebih praktis.
- UMKM
Seperti yang disebutkan sebelumnya, berkat teknologi para pelaku bisnis UMKM kini jauh lebih terbantu di era ekonomi digital ini. Mereka dapat membeli dan menerima pembayaran dari pelanggan jauh lebih praktis.
Selain transaksi pembayaran, para pelaku usaha dapat mengambil langkah awal tanpa modal dengan membuat toko non fisik secara gratis di berbagai marketplace yang kini sudah banyak tersedia. Berkat bantuan marketplace, pelaku usaha pun dapat memperluas jangkauan pemasaran tanpa banyak hambatan jarak dan waktu.
- Kesehatan
Di dalam bidang kesehatan berkonsultasi dengan dokter dan membeli obat-obatan pun kini sudah bisa dilakukan secara online berkat adanya bantuan teknologi. Hal ini mempermudah kalian ketika merasa kurang sehat namun tidak ingin melakukan antrean yang panjang atau berangkat ke rumah sakit yang cukup jauh. Terlebih pada masa pandemi seperti ini.
- Pajak
Sebagai masyarakat yang teladan kita harus melakukan kewajibannya dalam memenuhi kepatuhan pajak. Dengan adanya bantuan aplikasi membayar pajak jauh lebih praktis. Salah satu contohnya adalah OnlinePajak. Di OnlinePajak, tidak hanya dapat melakukan setor dan lapor pajak, kalian pun dapat membuat faktur komersial dan faktur pajak dalam satu aplikasi
Tantangan yang Dihadapi Masyarakat di Era Ekonomi Digital
Revolusi Industri 4.0 mendorong berbagai negara di dunia untuk terus berinovasi dalam kerangka ekonomi digital. Tentu saja, ini tidak selalu mudah. Ada berbagai kendala yang dihadapi oleh strategi yang terencana. Di Indonesia, kita sering menghadapi beberapa tantangan seperti:
- Cyber Security
Dalam hal ekonomi digital, keamanan cyber adalah prioritas utama di banyak negara. Hal yang sama berlaku untuk berinvestasi dalam ekonomi digital Indonesia. Sebagai negara berkembang dengan peluang yang besar, arus transaksi online di Indonesia dari tahun ke tahun semakin meningkat. Ini adalah celah bagi pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk menyerang di dunia cyber. Di Indonesia sendiri, tercatat 1,225 miliar serangan siber setiap hari. Salah satu bentuknya adalah ransomware yang menyerang situs web yang beroperasi di ekonomi digital. Salah satu kasus yang terjadi selama ini adalah ketika ransomware berhasil menyusup ke bank sentral Malaysia dan Bangladesh. Akibatnya, kerugian besar tak terhindarkan. Oleh karena itu, penting bagi pemerintah untuk menciptakan sistem keamanan tingkat tinggi untuk melindungi transaksi dan investasi dalam ekonomi digital.
- Sumber Daya Manusia (SDM)
Tantangan lainnya adalah sumber daya manusia. Hal ini juga menjadi tantangan besar bagi pemerintah di negara berkembang seperti Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Pada 2017, Google menyebut sumber daya manusia profesional di Asia Tenggara masih minim untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital. Seperti halnya tantangan pengembangan sumber daya manusia, faktor lain yang tidak kalah pentingnya adalah infrastruktur. Dalam hal ini, infrastruktur yang dimaksud adalah ketersediaan akses internet yang mumpuni di hampir seluruh wilayah Indonesia. Akses internet saat ini berdampak signifikan terhadap investasi ekonomi digital Indonesia.
DAFTAR PUSTAKA
- https://www.online-pajak.com/tentang-pajak/ekonomi-digital
- https://www.kompasiana.com/primanadiarahayu3175/61a750b475ead62c7b2a3e83/peran-teknologi-informasi-terhadap-pemberdayaan-ekonomi-digital-di-indonesia
- Penulis: Raden Mohammad Rafael Dylan Gandanegara dan Naufal Rasyid Sutansyah
- Editor: Cecilia Valenda, Marcello Yoel Christianus