HISHOT (HIMTI Seminar Workshop and Study Tour) 2020

HIMTI Seminar Workshop and Study Tour (HISHOT) adalah acara tahunan dari Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HIMTI) BINUS University yang berisi seminar, workshop, dan study tour. Pada tahun ini, HISHOT mengangkat tema IGNITE (Optimizing Intelligence on Technological Breakthrough). Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan dalam bidang Machine Learning serta memperkenalkan BINUS University khususnya Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HIMTI) BINUS University kepada masyarakat luas.

Dengan adanya pandemi COVID-19, maka seluruh rangkaian acara HIMTI Seminar Workshop and Study Tour (HISHOT) dilakukan secara online dan acara study tour harus ditiadakan. Pada tanggal Jumat, 8 Mei 2020 dilaksanakan Seminar I dengan tema Improving User Experience with Machine Learning dan dibawakan oleh Cordova Putra Handri Ansyah, Founder of Mediq, UX Engineer at PT Bukalapak.com. Kemudian Seminar 2 dilaksanakan pada tanggal Jumat, 24 Juli 2020 dengan tema Collaborating Biometrics and Deep Learning, A Smart and Secure System dan dibawakan oleh Williem, CEO & Cofounder of Verihubs, Pioneer Winner, SYNRGY BCA startup. Selanjutnya, Seminar 3 dilaksanakan pada tanggal Jumat, 25 September 2020 dengan tema Empower Your Business with Machine Learning oleh Ardya Dipta Nandaviri, Senior Data Scientist at Gojek. Terakhir, workshop dilaksanakan pada tanggal Sabtu, 3 Oktober 2020 dengan tema “Python : The Dawn of Machine Learning oleh Tryan Aditya Putra, PHD Candidate NTU, Machine Learning Engineer.

Walaupun rangkaian acara HISHOT dilaksanakan secara online, seluruh peserta tetap antusias dan bersemangat dalam mengikuti setiap rangkaian kegiatan. Sehingga, rangkaian acara ini bisa berjalan dengan baik dan lancar. Pandemi ini bukanlah suatu hal yang buruk, melainkan menjadi salah satu awal yang baik untuk HIMTI Seminar Workshop and Study Tour (HISHOT) terus berkarya dan berinovasi menggunakan teknologi yang ada.

#IGNITE

#HIMTI2020

#OneFamilyOneGoal