Ayo, donasikan buku kita !

Punya buku tak terpakai yang menumpuk di kosan? Atau buku-buku masa kecil yang berhias debu di gudang? Ingin solusi merapihkan buku tanpa merapihkan buku?
SUMBANGKANLAH.
Dalam rangka meningkatkan dan menyediakan bacaan variatif kepada adik-adik di panti asuhan, HIMTES 2017 akan berkontribusi dalam pendonasian buku bersama dengan bukuberkaki.org.
“When A Book Walks, A Dream Walks.”
Buku-buku bekas maupun baru, baik fiksi, non-fiksi, maupun buku pelajaran, selama konten didalamnya MENDIDIK (tidak mengandung unsur SARA dan pornografi) dapat disumbangkan melalui kardus/box/laci di K2F, Kampus Syahdan. Pendonasian ini dibuka mulai tanggal 20 Februari 2017 dan SELURUH KABINET MUDA & AKTIVIS HIMTES 2017 DIWAJIBKAN UNTUK MENDONASIKAN MINIMAL 3 BUKU LOLOS KRITERIA PER ORANG. Hal ini sebagai kontribusi dalam menebarkan sejuta senyuman kepada adik-adik kita.
Deadline pengumpulan: Akhir Maret, tanggal menyusul.
Mari turun tangan, mari torehkan perubahan.
Salam satu sipil.
– HIMTES 2017