Upgrading 2023

Pada Jum’at, 8 Desember sampai dengan Sabtu, 9 Desember 2023 acara Upgrading 2023 dilaksanakan. Upgrading merupakan salah satu program kerja dari Badan Pengembangan Organisasi dan Kemasyarakatan (BPOK) yang ada di HIMPSIKO. Acara Upgrading rutin dilaksanakan tiap tahunnya dengan tujuan untuk meningkatkan kinerja dan kerjasama serta menumbuhkan keakraban antar anggota HIMPSIKO. Pada tahun ini, kegiatan Upgrading 2023 dilaksanakan secara onsite selama dua hari di villa Puncak, Bogor yang dihadiri oleh anggota HIMPSIKO.

Upgrading 2023 mengangkat tema dari film “Monster University” dengan judul “Unity in Diversity”. Para anggota HIMPSIKO saat ini dipersatukan dalam sebuah organisasi dengan perbedaan yang dimiliki oleh masing-masing. Walaupun ada perbedaan kelemahan dan kelebihan yang dimiliki setiap anggota, hal tersebut dapat menjadi poin utama dalam menjalankan sebuah proker dengan memaksimalkan kekuatan yang ada pada diri setiap anggota untuk mencapai tujuan bersama. Oleh karena itu, diharapkan para anggota HIMPSIKO dapat lebih mengenal satu sama lain serta mengetahui potensi diri masing-masing. Sama seperti dalam film “Monster University”, di mana para monster dengan masing-masing kekuatan dan kelemahannya yang beragam dipersatukan dalam sebuah tim yaitu Oozma Kappa untuk berkompetisi melawan tim yang lain agar bisa mencapai tujuan mereka yaitu mengikuti kelas menakuti.

Awalnya, Oozma Kappa merasa tidak percaya diri karena mereka diremehkan oleh tim yang lain. Namun, seiring berjalannya waktu mereka tersadar bahwa mereka bisa menjadi tim yang hebat dengan memaksimalkan kekuatan yang mereka miliki dari setiap anggotanya dan saling melengkapi satu sama lain. Pada akhirnya, mereka bisa membuktikan kepada tim lain bahwa mereka adalah tim yang hebat dan mampu berhasil mencapai tujuan mereka yaitu memenangkan kompetisi untuk masuk ke kelas menakuti. Sama halnya di film “Monster University”, seluruh anggota HIMPSIKO diharapkan dapat saling melengkapi satu sama lain dengan memaksimalkan kekuatan yang ada dalam setiap anggotanya untuk bisa berhasil mencapai tujuan.

Terdapat banyak kegiatan menarik pada acara Upgrading 2023, di hari pertama ada sesi games indoor “Estafet Karet”, kemudian workshop oleh Kak Faiz mengenai Introspection for a Better Organization Environment, dream wall atau sesi evaluasi serta harapan harapan di kertas sticky notes yang kemudian diletakkan pada papan yang sudah disediakan. Di hari pertama juga terdapat sesi penampilan bakat dan yel-yel dari setiap kelompok di depan api unggun. Kemudian, di hari kedua terdapat sesi penyampaian materi oleh Kak Marsha mengenai Manners: Why is It So Important in Organization? dan sesi QnA, dilanjutkan dengan pemutaran video Upgrading 2023 dan games voli balon. Sebelum acara Upgrading 2023 usai, dilaksanakan pengumuman penghargaan untuk anggota HIMPSIKO atau HIMPSIKO Awards. Seluruh rangkaian kegiatan Upgrading 2023 diharapkan dapat meningkatkan semangat dan pengembangan kinerja seluruh anggota HIMPSIKO.

Gambar 1. Sesi games “Estafet Karet”

Gambar 2. Sesi workshop oleh Kak Faiz mengenai Introspection for a Better Organization Environment

 

Gambar 3. Sesi foto tiap kelompok

 

Gambar 4. Sesi evaluasi serta harapan-harapan di kertas sticky notes

Gambar 5. Sesi penampilan bakat dan yel-yel dari setiap kelompok di depan api unggun

Gambar 6. Sesi penyampaian materi oleh Kak Marsha mengenai Manners: Why is It So Important in Organization? dan sesi QnA

Gambar 7. Sesi games voli balon

Gambar 8. Sesi HIMPSIKO Awards

Gambar 9. Sesi pengumuman pemenang kelompok

Gambar 10. Sesi foto bersama peserta dan panitia Upgrading 2023