Welcoming Party Fermentation 9.0: MADELEINE
Salah satu aktivitas tahunan yang tidak pernah terlewatkan oleh himpunan Food Technology adalah Welcoming Party. Acara Welcoming Party merupakan acara penyambutan bagi mahasiswa mahasiswi baru Binusian B27 untuk mengenal lebih dalam terkait himpunan Food Technology, mengenal karir masa depan dari jurusan yang mereka pilih, mengenal teman-teman seangkatan mereka, mengetahui tata cara pembelajaran yang lebih baik selama di perkuliahan, serta menambah ilmu melalui materi-materi yang telah disajikan secara menarik dan disampaikan oleh pembicara yang merupakan kakak tingkat dan alumni Binusian Food Technology yang tentunya lebih mengenal jurusan tersebut.
Sebelum mengikuti acara Welcoming Party, seluruh mahasiswa yang baru bergabung dengan Binus University diwajibkan untuk menghadiri acara Week of Welcoming, yang mana tiap UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) saling berkumpul untuk mempromosikan masing-masing UKM mereka atau yang lebih dikenal dengan expo UKM. HIMFOODTECH juga merupakan salah satu UKM yang turut berpartisipasi dalam mengajak teman-teman angkatan baru yang sejurusan untuk mendaftar sebagai calon aktivis. Week of Welcoming ini dilaksanakan selama lima hari dan setiap hari, tepatnya pada pukul 09.00 WIB akan dibuka dengan parade dari masing-masing UKM. Kegiatan terbagi menjadi dua batch atau kelompok, yaitu batch pagi dan batch siang. Meskipun acara berlangsung dari pagi hingga sore, waktu penutupan 16.00 WIB, seluruh anggota HIMFOODTECH terus bersemangat dalam mempromosikan acara Welcoming Party sebagai salah satu bentuk sambutan dan apresiasi terhadap mahasiswa baru yang tentunya telah memilih Binus University sebagai kampus pilihannya dan Food Technology sebagai cabang ilmu yang akan ditekuninya.
Acara Welcoming Party 2023 dilaksanakan pada hari Minggu, 24 September di ruangan B0201 yang berlokasikan di Binus Alam Sutera. Acara Welcoming Party 2023 ini mengangkat tema MADELEINE yaitu Motivating Alliance, Delivering Empowerment, Leading by Example, Encouraging Inspiration, Nurturing Empathy. Pembukaan acara Welcoming Party untuk mahasiswa baru B27 dimulai pada pukul 10.00 WIB dan dilaksanakan hingga pukul 16.00 WIB. Acara dimulai pertama kali dengan para mahasiswa mengisi entry ticket sebagai bukti kehadiran saat acara berlangsung, kemudian masing-masing mahasiswa duduk berdasarkan dengan anggota kelompoknya yang telah ditentukan sebelumnya didampingi oleh para PIC tiang kelompok. Acara dimulai dengan penyambutan oleh kakak-kakak MC yaitu Kak Marcella Kezia dan Kak Athira Zahira Rodjudin. Selanjutnya acara dibuka dengan doa pembuka yang dipimpin secara universal oleh Kak Fionny Widjaja.
Gambar 1. Pengisian Daftar Kehadiran Sebelum Memasuki Venue Event
Gambar 2. Pemanasan Bersama yang Dipimpin oleh MC
Gambar 3. Doa Pembuka oleh Fionny Widjaja
Sebelum memasuki sesi acara, mahasiswa memulai aktivitas dengan melakukan pemanasan senam berupa chicken dance yang dipimpin oleh para MC. Pemanasan tersebut bertujuan agar para mahasiswa semakin bersemangat. Kemudian, acara dilanjutkan dengan kata sambutan yang dibawakan oleh Kepala Program Studi Food Technology yaitu Ibu Diana Lo, Ketua Umum HIMFOODTECH tahun kepengurusan 2023/2024 yaitu Kak Natalia Devi, serta Ketua Event Welcoming Party yaitu Kak Muhamad Rufka. Selanjutnya, agar para mahasiswa lebih bersemangat lagi, dilakukan sesi ice breaking dengan memainkan mini games yaitu menebak judul lagu, yang mana tiap kelompok akan saling berlomba untuk memperoleh poin. Kelompok dengan total poin terbanyak pada sesi games ice breaking selama acara berlangsung akan mendapatkan hadiah oleh panitia di akhir sesi acara.
Gambar 4. Kata Sambutan oleh Kak Natalia Devi sebagai Ketua Umum HIMFOODTECH 2023/2024
Gambar 5. Kata Sambutan oleh Muhamad Rufka sebagai Ketua Event Welcoming Party 2023
Setelah diberlangsungkan sesi ice breaking, acara dilanjutkan ke sesi materi yang dibawakan oleh pembicara yaitu Kak Anselmus Sindhu Adi Yudhistira dengan tema materinya yaitu “Life as a Food Technology Student”. Dimana Topik ini mengangkat mengenai bagaimana kehidupan seorang mahasiswa Food Technology dari perspektif kak Ansel. Keseruan dalam laboratorium, bisa buat produk makanan, mengembangkan skill entrepreneurship, dll. Kak Ansel juga memberitahukan bahwa sebenarnya sebagai mahasiswa Food Technology bukanlah hanya itu namun ada banyak pengalaman lainnya yang dapat dicapai antara lain ikut organisasi seperti HIMFOODTECH, dimana kerja sama tidak hanya dalam organisasi namun banyak kesempatan untuk bekerja dengan orang orang dari berbagai organisasi lainnya dalam event gabungan, dan juga volunteering yang dapat didapat dari Binus sendiri. Kak ansel juga memberikan tips untuk menjalani kehidupan sebagai mahasiswa Food Technology yaitu untuk bisa me management waktu dan tau prioritas jangan malu untuk bertanya dan juga networking. mungkin banyak yang masih memikirkan tentang pilihan jurusan namun kalau kata kak ansel secara realistis yang terbaik adalah untuk menjalani dulu kehidupannya. kak Ansel juga memberitahukan mengenai prospek kerja untuk mahasiswa Food Technology antara lain consultant, ilmuan, dalam pemerintahan, manufaktur dll.
Gambar 6. Pemaparan Materi oleh Kak Anselmus Sindhu Adi Yudhistira
Gambar 7. Sesi Penyerahan Sertifikat dan Dokumentasi bersama Kak Anselmus Sindhu Adi Yudhistira
Setelah pemaparan materi oleh kak Ansel, kegiatan berikutnya merupakan makan siang. Peserta makan bersama kelompok, dan setelah selesai makan bersama, semua kelompok dianjurkan untuk menyiapkan sebuah yel-yel untuk kelompoknya. Disini para peserta begitu semangat dalam menyiapkan yel-yel sampai latihan terlebih dahulu.
Gambar 8. Sesi ISHOMA
Setelah waktu istirahat selesai, dilanjutkan kegiatan dengan pemaparan materi oleh Kak Erica Fidelia. Dimana Kak Erica membawakan materi mengenai HIMFOODTECH. Disini dikupas banyak sekali hal-hal yang dilakukan dalam HIMFOODTECH sebagai organisasi dan mengapa kakak Erika masuk kedalam organisasi ini, bagaimana perubahan Kak Erika sebelum dan sesudah masuk HIMFOODTECH. Kita bisa lebih mengenal HIMFOODTECH lebih lagi dengan materi ini dan berbagai benefit yang bisa didapatkan ketika bergabung ke dalam HIMFOODTECH.
Gambar 9. Sesi Pembawaan materi oleh Kak Erica Fidelia
Gambar 10. Sesi Penyerahan Sertifikat dan Dokumentasi bersama Kak Erica Fidelia
Setelah pemaparan materi oleh kak Erika, sesi dilanjutkan dengan sesi bonding. Pada sesi bonding, peserta WP diperkenankan untuk membagi keluh yang didapatkan dari menjadi mahasiswa jurusan Food Technology. Welcoming Party tahun ini berbeda dengan tahun lainnya karena tanggal Welcoming Party terjadi setelah kuliah dimulai. Saat sesi bonding mau berakhir, semua kelompok berfoto bersama dengan PIC kelompok mereka di photo booth yang sudah disediakan.
Gambar 11. Performance Yel-yel oleh Para Peserta
Setelah sesi bonding berakhir, kegiatan selanjutnya merupakan games scavenger hunt, aturan dari games nya merupakan setiap kelompok mengirim perwakilan dan setiap perwakilan harus mencari amplop. Ketika amplop ditemukan, semua kelompok akan menemukan sejumlah alfabet yang harus disusun menjadi kata berdasarkan tema yang sudah ditentukan, tergantung rondenya kata disusun terpisah atau secara teka-teki silang. Setelah beberapa ronde, ronde terakhir bertema nama panitia. Entah bagaimana, semua kelompok memasukkan nama panitia yang tidak hadir.
Gambar 12. Peserta bermain game saat sesi games (Scavenger Hunt)
Setelah sesi bonding yang menegangkan dan seru ini, dilanjutkan dengan permainan yang cukup menaikkan adrenalin para peserta. Acara pun dilanjutkan ke performance yang tidak dapat dilupakan, hingga para peserta ingin terus bernyanyi. Performance yang dibawakan oleh Kak Anastasya dan Kak Najwa, dengan suara yang merdu dapat membawa para peserta semangat untuk bernyanyi bersama-sama. Tidak hanya peserta saja, tentu para panitia juga tidak mau kalah untuk bernyanyi bersama-sama.
Gambar 13. Sesi performance oleh Kak Annastasya dan Kak Najwa
Setelah acara yang seru dan performance yang tidak kalah seru, sayang sekali acara pun harus selesai. Tentu saja kalau diawal ada doa di akhir juga ada, doa dibawakan oleh Kak Fionny. Setelah doa selesai, peserta sebelum pulang tentu juga mengisi exit ticket dan kesan pesan selama acara. Walaupun beberapa kesan pesan menuai kritikan terkait acara ini tetapi kami sebagai panitia menerima kritikan tersebut untuk terus berkembang dan membuat acara yang lebih baik lagi kedepannya.
Gambar 14. Doa penutup oleh Kak Fionny
Setelah etiap peserta menuliskan kesan pesan, akhirnya acara ditutup dengan sesi dokumentasi. Dokumentasi pun dimulai dari semua peserta hingga panitia ikut berfoto bersama. Setelah dokumentasi tersebut, para peserta diizinkan untuk keluar dari ruang acara dan mendapatkan souvenir sebagai kenang-kenangan selama acara ini.
Gambar 15. Foto Seluruh Peserta dan Panitia Welcoming Party