Teh Hijau

Ditulis oleh : Nabila Putri Albani
1801452484

Artikel nabila 1

Hello, Foodies! Pada artikel kali ini, kami akan membahas tentang minuman yang gambarnya terdapat diatas. Iya, teh hijau! Minuman yang satu ini memiliki banyak bagi kesehatan tubuh kita loh! Kira-kira apa saja sih manfaatnya? Yuk, kita telusuri!

Teh hijau merupakan minuman herbal alami yang banyak sekali manfaatnya untuk tubuh. Selain dapat membantu menurunkan berat badan, di dalam teh hijau juga terdapat polifenol yang tidak hanya baik untuk melindungi tubuh dari radikal bebas, tapi juga dapat mempengaruhi penyerapan lemak tubuh.

Teh hijau (ryokucha) adalah teh yang sangat umum di Jepang sehingga bila disebut “teh” (ocha) maka kemungkinan besar yang dimaksudkan adalah teh hijau, dan baru disebut sebagai teh Jepang (nihoncha) kalau memang tersedia pilihan teh yang lain. Tetapi, banyak juga orang yang tidak menyukai teh hijau ini karena rasanya berbeda dari teh yang umum dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Tapi sekarang ini tampaknya “virus” green tea pun sudah menyebar dan disukai oleh masyarakat Indonesia, sebut saja dalam rupa jajanan-jajanan seperti kue cubit, martabak,  hingga ice cream!

Nah, pasti banyak dari kalian yang telah mencoba ice cream green tea bukan? Ice cream tersebut menggunakan matcha sebagai perisa nya. Matcha adalah teh hijau berkualitas tinggi yang digiling menjadi bubuk dan dipakai untuk upacara minum teh. Matcha mempunyai aroma yang harum sehingga digunakan sebagai perisa untuk ice cream rasa teh hijau.

Satu lagi nih, ada jenis teh hijau yang dinamakan Gyokuro! Gyokuro merupakan jenis daun teh terpilih dari daun teh kelas atas yang disebut Tencha Teh. Dinamakan Gyokuro karena warna hijau pucat yang keluar dari daun teh jenis Gyokuro ini. Selain itu, aromanya juga sangat harum loh!

Artikel nabila 2

Jika ditinjau dari komponen kimia penyusunnya, katekin merupakan kelompok terbesar dari komponen daun teh, terutama kelompok katekin flavanol, dan paling berpengaruh terhadap seluruh komponen teh. Katekin tanaman teh dibagi menjadi dua kelompok utama, yaitu proanthocyanidin dan poliester. Katekin teh hijau tersusun sebagian besar atas senyawa-senyawa katekin (C), epikatekin (EC), galokatekin (GC), epigalokatekin (EGC), epikatekin galat (ECG), galokatekin galat (GCG), dan epigalokatekin galat (EGCG). Pucuk dan daun pertama paling kaya katekin galat. Konsentrasi katekin pada teh sangat bergantung pada umur dan varietas tanaman teh. Dalam pengolahannya, senyawa tidak berwarna ini baik langsung maupun tidak langsung selalu dihubungkan dengan semua sifat produk teh, yaitu rasa, warna, dan aroma.

Semua yang berlebihan itu tidak baik. Terlalu banyak minum teh hijau juga nggak baik buat kesehatan tubuh kita temen-temen. Kenapa? Karena jika teh hijau dikonsumsi terlalu banyak, ternyata dapat mengakibatkan kerusakan ginjal. Konsumsi obat dengan teh hijau juga dilarang karena dapat menyebabkan ginjal bekerja lebih berat. Selain itu jika dikonsumsi berlebihan, teh hijau juga dapat menggangu sekresi hormone, mengganggu penyerapan zat besi, menaikkan kadar asam lambung, dan gangguan penyerapan zat besi dan nutrisi lainnya yang dibutuhkan oleh tubuh. Dan satu lagi, kandungan kafein dalam teh hijau itu nggak kalah banyak dengan kopi loh teman-teman! Jadi jika terlalu banyak dikonsumsi dapat menyebabkan insomnia. Wah, serem juga ya! Karena itu, hindari konsumsi teh hijau yang berlebihan ya!

Nah, semoga artikel ini bermanfaat untuk nambah wawasan teman-teman semua! Jika perlu, sebarkan juga kepada orang-orang yang kalian sayangi ya, because sharing is caring! Nantikan artikel-artikel menarik lainnya ya, salam Foodies!