LDK-A HIMDI MALANG 2024
LDK-A HIMDI REGION MALANG 2024 dilaksanakan pada hari Rabu (11/05/2024) yang bertempat di Ruang kelas 406 Binus Malang. Acara ini diikuti oleh para aktivis mahasiswa desain interior region Malang yang antusias untuk mengembangkan kemampuan kepemimpinan mereka. Acara dimulai tepat pukul 10.00 dengan diawali doa yang dipimpin oleh ketua regional Malang sekaligus pembukaan dan sambutan yang menggaris bawahi pentingnya kepemimpinan bagi setiap aktivis .
Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan sesi ice breaking yang bertujuan untuk mencairkan suasana dan mempererat hubungan antar peserta. Sesi berikutnya adalah pengenalan pengurus HIMDI Region Malang periode 2024/2025. Ketua HIMDI Regional Malang memperkenalkan satu per satu anggota pengurus beserta jabatan, divisi, dan tanggung jawab masing-masing. Setelah itu, dilakukan pengenalan dan pembagian program kerja (proker) HIMDI Malang, diikuti dengan sesi tanya jawab. Sebelum memasuki sesi acara selanjutnya, seluruh calon aktivis dan peserta beristirahat terlebih dahulu. Acara kemudian dilanjutkan dengan pembagian kelompok untuk games dan pembuatan yel-yel.
Acara dilanjutkan dengan permainan games. Terdapat dua pos, yaitu :
Pos 1: Game Bingo
Setiap kelompok harus berfoto dengan list bingo yang sudah dibagikan oleh panitia dan memasukkannya ke dalam template bingo. Setelah 15 menit, panitia akan membacakan list bingo yang dicoret. Kelompok yang mendapatkan lima deret secara horizontal, vertikal, atau diagonal terlebih dahulu akan menang dan mendapat poin.
Pos 2: Game Twister with a Twist
Setiap kelompok memilih dua perwakilan untuk bermain. Terdapat empat bentuk yaitu lingkaran, segitiga, hati, dan persegi. Masing-masing bentuk tersebut dibagi lagi menjadi empat warna (hitam, kuning, pink, dan biru) yang digunakan untuk menentukan di mana pemain harus meletakkan tangan atau kakinya.
Setelah itu panitia akan memberikan instruksi seperti “pegang segitiga biru dengan tangan kanan”, yang harus diikuti oleh pemain dengan menggerakkan tangan atau kaki yang sesuai dengan bentuk dan warna yang benar. Acara mencapai puncaknya pada sesi penutupan dengan pembagian hadiah. Ketua mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dan panitia atas partisipasi dan kerjasamanya. Hadiah diberikan kepada pemenang dengan poin terbanyak sebagai juara 1, 2, 3, dan 4. Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan doa penutup.