Casa 2018

Pameran CASA Indonesia

Pameran CASA Indonesia adalah premium living exhibition yang telah berkembang menjadi sebuah ajang pertemuan para praktisi desain interior, arsitektur, dan produk serta penikmat desain dalam satu kesatuan acara. Pameran ini menghadirkan koleksi dari brand produk lokal dan internasional, serta jajaran karya anak bangsa dalam komposisi penataan instalasi seni yang berkelas. CASA Indonesia diselenggarakan di ballroom Ritz-Carlton Pacific Place Jakarta, untuk tahun ini CASA Indonesia diselenggarakan pada tanggal 31 Mei 2018 sampai 3 Juni 2018.

Booth KayunaraXQuantum

Lebih dari 30 brand produk lokal dan internasional terkemuka ikut serta dalam acara pameran ini dan memberikan tampilan yang begitu memuaskan dan berskala pameran internasional, tidak hanya menyediakan pameran brand produk lokal dan internasional tetatpi juga terdapat workshop seperti Architectural Mural Painting, Pattern Stencil Painting on Cushion, Perspective Watercolor Painting, dan Recycled Glass Bottle Lights.

Booth TMSC Creative

Booth Akara Project

Selain itu juga terdapat CASA talk yang mana ini merupakan seminar-seminar inspiratif yang diadakan selama 4 hari berturut-turut. Dalam satu hari terdapat 3-4 topik menarik yang dibawakan oleh para pakar, baik itu desainer, arsitek, entrepreneur, public figure, maupun profesi lainnya. Setiap seminar selalu diselenggarakan di panggung utama CASA Indonesia 2016 dalam kurun waktu 1-2 jam.

Suasana Pameran

Hal yang menarik lainnya adalah salah satu Mahasiswa Interior BINUS yang merupakan salah satu Mahasiswa Himpunan ( HIMDI ) menjadi salah satu finalist dari CASA Design Challenge 2018 yang bertema One Nation. CASA Design Challenge adalah kompetisi yang diadakan oleh pameran CASA Indonesia dan terbagi menjadi tiga kategori, yaitu furniturekitchenware, dan lighting.

Finalist CASA Design Challenge 2018

mahasiswa binus sendiri ada yang menjadi finalist CASA Design Challenge yang bernama Fandi. Fandi masuk kategori finalist produk dengan kategori kitchenware yang produknya bernama Hot Beats. Produk itu merupakan Produk multi fungsi yang digunakan untuk mencuci cabai dan kemudia bisa digunakan untuk mneggulek cabainya juga.

Fandi Ahmad