Paving Block dari Sampah Plastik
Dalam upaya mengurangi sampah plastik, ada berbagai cara yang dapat kita lakukan dan selipkan di kegiatan kita sehari-hari, seperti menggunakan tas belanja dengan material kain yang bisa dipakai berkali-kali, atau mendaur ulang sampah plastik tersebut menjadi hal yang bisa digunakan kembali. Namun siapa sangka bahwa tak hanya sekedar didaur ulang menjadi perabot rumah tangga dan semacamnya, plastik juga dapat didaur ulang menjadi paving block?
Mari berkenalan dengan Ovy Sabrina dan Novita Tan, dua perempuan asal Indonesia yang mendirikan Rebricks, salah satu dari 3 startsup terpilih oleh Circular Innovation Jam (CIJ) yang diorganisasi oleh The Incubation Network, yaitu usaha yang mengubah sampah plastik menjadi paving blocks. Dengan bantuan dari keluarga Sabrina yang berada di industri konstruksi, dan dengan motivasi mereka sebagai ibu yang menginginkan anak-anaknya tumbuh besar dengan lingkungan yang sehat, mereka melewati banyak proses yang memakan waktu bertahun-tahun untuk menciptakan paving blocks dari sampah ini, dan sekarang Rebricks dapat mendaur ulang hingga 88.000 bungkus plastik seharinya dan 33 juta plastik ke material bangunan per tahunnya.
Selain keunggulannya yang berasal dari sampah, Sabrina dan Novita juga mengatakan bahwa produk yang mereka hasilkan ini sebanding dengan paving di pasaran dalam aspek kekuatan maupun harga, ditambah dengan sistem pencacahan yang mereka gunakan dalam produksi sehingga produk ini tidak menimbulkan polusi baru. Produk Rebricks ini juga sudah masuk kedalam uji coba laboratorium sesuai standar SNI dan lolos sehingga dapat dipercaya untuk digunakan oleh masyarakat.
Rebricks juga membuka kesempatan untuk masyarakat yang ingin membantu dengan cara mengirim sampah plastik dengan jenis dan kondisi yang sudah ditentukan, sehingga bantuan yang bisa diberikan tidak hanya lewat pembelian namun juga bisa lewat pemberian bahan material.
Reference: https://rebricks.id/what-we-do/when-ovy-met-novita-two-women-remaking-the-construction-industry-with-recycled-plastic https://mediaindonesia.com/humaniora/323066/cara-lain-mengolah-plastik https://tandamataindonesia.com/landing/rebricks-mengolah-sampah-plastik-jadi-bata/