Interno Fiera – Designpreneur 2017

 

Tanggal 4 Juni 2017 kemarin, HIMDI mengadakan acara INTERNO FIERA yang mengambil tema ‘DESIGNPRENEUR: Design your business.’  Dengan tema ini Interno Fiera ingin menyampaikan bahwa dalam dunia desain, seorang desainer tidak hanya dituntut untuk menghasilkan sesuatu yang hanya memberikan rasa puas untuk diri sendiri saja, melainkan dapat berguna untuk orang lain.

 

Sebelum acara di mulai, pengunjung dapat melihat lihat pameran karya – karya mahasiswa binus dan beberapa jualan di booth yang telah disediakan.

 

Acara yang berlangsung kemarin sebagai berikut :

Seminar dengan pembicara Yuni Jie dan Alvin T yang diawalin dengan “chit-chat” pembicara dengan moderator ( Dimas Iman Suryono ), membahas tentang perjalanan sebagai designprenuer + design interior, dan di akhiri dengan sesi tanya jawab. Dilanjutkan dengan acara Workshop yang dibagi menjadi 2 sesi dengan tema berbeda yaitu : DIY (Do It Your Self) dengan instructor Homepiness dan Workshop Photography (Home).

 

Workshop DIY (Do It Your Self ) dibantu dengan instructor Homepiness, para peserta membuat tempat lilin dari bahan bahan sederhana, contohnya : gypsum, karton kuning, cat, dll.

Sedangkan, Workshop Photography, mempelajari tata cara foto interior yang benar dan memperdalam dalam men setting kamera.

 

Selama Workshop ini berlangsung, para peserta diperbolehkan mencoba memotret objek dengan kamera dan lighting milik instuctor dari Home dan juga instuctor (Home) membagikan voucher untuk para peserta yang menjawab benar mini quiz dari instuctor (Home).

Egabella Safitri